News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dukung Green Tourism, Kawasan MotoGp Mandalika, BRI Ajak Pembalap Tanam Pohon

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dukung Green Tourism, Kawasan MotoGp Mandalika, BRI Ajak Pembalap Tanam Pohon

TRIBUNNEWS.COMPT Bank Rakyat Indonesia Persero Tbk mengajak para pembalap menanam 10.000 bibit pohon di Kawasan Mandalika. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk BRI dalam mendukung Kawasan Moto GP Mandalika menjadi Green Tourism. 

Penanaman pohon di kawasan Mandalika berlangsung pada Kamis (26/09/2014) dan merupakan bagian dari rangkaian perhelatan MotoGP Mandalika 2024. Kegiatan tersebut melibatkan para pembalap MotoGP seperti Miguel Oliveira (Trackhouse Racing), Johann Zarco (LCR Team), Mario Aji (IDEMITSU Honda Team Asia), Somkiat Chantra (IDEMITSU Honda Team Asia), Manuel Gonzalez (QJMOTOR Gresini Moto2™️), David Alonso (CFMoto Aspar Team) dan Ivan Ortola (MT Helmets - MSI.

Pada kesempatan terpisah Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengungkapkan bahwa kegiatan penanaman pohon di Kawasan Mandalika merupakan bentuk nyata dan kontribusi BRI dalam mendukung penyelenggaraan MotoGP 2024 dengan mengutamakan kelestarian lingkungan. 

Kegiatan ini juga merupakan bentuk penyelarasan strategi perusahaan, pemenuhan harapan pemangku kepentingan dan inisiasi Environment, Social and Governance (ESG) yang mengacu pada standar nasional, regional dan global serta komitmen BRI terhadap tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) di seluruh unit kerja di seluruh pelosok Indonesia.

Baca juga: Dukung Pemberdayaan Wanita dan Keseimbangan Lingkungan, BRI Dapatkan Penghargaan CSR Untuk Negeri

“Penyelenggaraan MotoGP 2024 merupakan salah satu event berkelas dunia, karena itu baik pemerintah, BUMN, swasta dan masyarakat harus mendukung penyelenggaraan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya serta memperhatikan aspek lingkungan. Kami sangat mengapresiasi kegiatan Journey to Green Tourism Mandalika sebagai bagian dari Acara MotoGP Indonesia, karena kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari semua upaya kami untuk menciptakan lingkungan yang berkelanjutan”, ungkapnya.

Catur menambahkan, BRI juga terus mendukung pemerintah dalam upaya pemulihan ekosistem dunia dan mendukung upaya memerangi perubahan iklim dengan mengambil peran melalui program-program yang secara nyata dapat membantu mengatasi perubahan iklim dan menciptakan pertumbuhan yang berkelanjutan. 

BRI Peduli selaku payung dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) telah menginisiasi program ‘BRI Menanam - Grow & Green’ berupa aktivitas-aktivitas yang mendukung upaya pemulihan ekosistem baik di laut maupun di darat.

Baca juga: Direktur Utama BRI Sunarso Sebut Pentingnya Memformalkan UMKM untuk Peningkatan Tax Ratio

Sejak dijalankan pada 2023, program BRI Menanam - Grow & Green telah menanam bibit pohon sebanyak 55.300 bibit pohon tertanam dan terpelihara. Bibit pohon yang ditanam diantaranya mangrove, cemara laut, dan tanaman produktif (durian, kopi, aren, pinus, pala, dsb serta melakukan transplantasi 2.430 fragmen terumbu karang di beberapa Pulau di Indonesia. Secara keseluruhan, program ini berpotensi menyerap karbon sebesar 12.167,29 Ton CO2e/tahun).

Dalam pelaksanaanya, BRI juga berkolaborasi dengan berbagai pihak seperti organisasi non-profit dan masyarakat dengan jangka waktu tertentu. Program ini juga merupakan program berkelanjutan yang terus dimonitor dan dievaluasi keberhasilannya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini