TRIBUNNEWS.COM - Gelaran turnamen Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia Season 8 akan memulai pertandingan Minggu Kelima, pada Jumat hingga Minggu (10-12/9/2021) mendatang.
Pada MPL Season 8 Minggu Kelima, Alter Ego yang berada di puncak klasemen sementara akan menghadapi dua tim penguhuni posisi dasar.
Pertama menjamu GEEK Fam yang menempati urutan 7 dan berikutnya meladeni perlawanan tim dasar klasemen REBELLION Genflix.
Sementara itu RRQ Hoshi yang menguntit Alter Ego di bawahnya akan menemui lawan sebanding.
RRQ Hoshi bakalan ditantang ONIC Esports yang terus mengamati dari posisi ketiga klasemen sementara MPL Season 8.
Adapun AURA Fire berharap bisa membalaskan dendamnya pada EVOS Legends di MPL Season 8 Minggu Kelima ini.
Sebelumnya dalam pertemuan pertama, AURA Fire menyerah dengan skor 2-0 dari EVOS Legends.
Maka inilah kesempatan bagi AURA Fire untuk membalaskan kekalahan tersebut.
Berikut Jadwal Lengkap MPL Season 8 Minggu Kelima
- Jumat, 10 September 2021
Pukul 15.00 WIB
Bigetron Alpha vs REBELLION Genflix
Pukul 17.30 WIB
GEEK Fam vs Alter Ego
- Sabtu, 11 September 2021
Pukul 13.00 WIB