News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

eSports

Berburu Aset FPL Gameweek 12 - Faktor Performa Crystal Palace, Pesona Gallagher Tarik Minat Manajer

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang serang Crystal Palace berstatus pinjaman dari Chelsea, Conor Gallagher. Peforma sang pemain dilaporkan makin mengilap yang membuat banyak pihak terutama fans The Blues meminta agar sang pemain ditarik sebagai solusi lini tengah skuad Thomas Tuchel.

Yang terpenting bagi Gallagher tentu ia menjadi aset yang mendapatkan jaminan starter sekaligus punya peluang besar mencetak poin saat timnya berhadapan dengan tim besar, termasuk Manchester City.

Gelandang serang Crystal Palace berstatus pinjaman dari Chelsea, Conor Gallagher. Berikut tiga formasi dahsyat di lini tengah Chelsea bila Gallagher kembali. (football.london)

West Ham juga pernah merasakan gawangnya bergetar setelah Gallagher mencetak gol dan menyumbangkan dua digit poin dalam permainan FPL.

Dengan jadwal potensial yang akan dilakoni Crystal Palace, aset Gallagher tampak menarik untuk dipantau para manajer FPL.

Crystal Palace memiliki tiga jadwal potensial kedepannya sebelum melakoni laga tandang ke markas Manchester United.

Tim besutan Patrick Vieira akan menghadapi Burnley (Away), Aston Villa (Home) dan Leeds United (Away) sebelum bertemu Manchester United.

Laga potensial malah kembali dilakoni Crystal Palace setelah melawan Manchester United di Old Trafford.

Crystal Palace akan menghadapi tiga laga potensial secara beruntun melawan Everton (Home), Southampton (Home) dan Watford (Away).

Dengan harga murah £5.8m dan jadwal potensial yang dimiliki timnya, aset Gallagher perlu kamu pertimbangkan untuk masuk timmu mulai gameweek 12 mendatang.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini