News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

eSports

Pertama dalam Sejarah Dota 2, Fnatic Turun ke Divisi 2 Setelah Kalah dari Execration di DPC SEA

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Fnatic Dota 2 resmi degradasi ke divisi 2. Setelah kalah dengan Execration di DPC SEA 2023 dengan skor 2-1, Fnatic terdegradasi ke divisi 2, Rabu (25/1/2023).

- Blacklist International 2-1 Fnatic

- Fnatic 1-2 Team SMG

- BOOM Esports 2-1 Fnatic

- Execration 2-1 Fnatic

Sebenarnya Fnatic masih menyisakan 1 laga tersisa di DPC SEA 2023.

Namun hasil menang pun tak merubah posisi Fnatic.

Dengan itu Fnatic dipastikan terdegradasi ke divisi 2 pada tour berikutnya.

Usut punya usut, ternyata untuk pertama kalinya Fnatic turun kasta ke divisi 2.

Tak hanya  Fnatic, BOOM Esports juga terancam degradasi.

Pasalnya BOOM Esports hanya torehkan 2 kemenangan dan torehkan 4 hasil kalah.

Poin tersebut ternyata sama dengan torehan Team SMG.

Namun BOOM Esports unggul torehan 1 rounds kemenangan.

Dengan itu, BOOM Esports wajib menang kala menghadapi Blacklist International di laga pamungkas DPC SEA 2023.

Duel BOOM Esports vs Blacklist International bakal dilangsungkan hari Jumat (27/1/2023) pukul 15.00 WIB.

Anda dapat menyaksisakan keseruan tersebut melalui kanal YouTube penyelenggara resmi DPC SEA 2023 yakni EpulzeGaming. (*)

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini