TRIBUNNEWS.COM - Berikut sedikit tips dari pro player PUBG Mobile yaitu Katou tentang mempelajari rotasi dan pergerakan zona yang benar.
Dalam game PUBG Mobile, permainan ini akan melibatkan sebuah map atau medan pertempuran yang cukup luas.
Selain kemampuan dalam menembak, pergerakan rotasi pemain juga harus diasah untuk dapat bertahan hingga late game.
Baca juga: Kode Redeem PUBG Mobile Terbaru Hari Ini, 11 Februari 2023, Dapatkan Hadiah UC hingga Skin Senjata
Lantas bagaimana cara rotasi PUBG Mobile dengan baik?
Berikut penjelasan dari pro player PUBG Mobile yaitu Katou dari tim Geek Fam.
Namun terlebih dahulu kita harus paham mengenai rotasi tersebut.
Game PUBG Mobile sendiri merupakan game battle royal yang notabene menggunakan zona.
Didesak oleh zona permainan yang semakin mengecil, setiap pemain dituntut untuk terus bergerak dari satu lokasi ke lokasi lainnya (rotasi) berdasarkan arah pergerakan zona.
Hal tersebut bertujuan untuk bertahan hidup selama mungkin dan membuka peluang memenangkan sebuah pertandingan.
Menganggapi hal tersebut, salah satu pro player dari tim Geek Fam yaitu Katou memberikan tips mengenai rotasi.
Tips Melakukan Rotasi
Katou membagikan tips umum yang dapat dilakukan agar setiap pemain agar bisa masuk zona dengan aman dan tepat waktu.
“Kalau sedang rotasi, usahakan gunakan empat kendaraan dan utamakan seorang scout memakai mobil pilihannya," kata Katou dikutip dari One Esports.
"Selalu hafalkan gerak gerik musuh di daerah loot drop terdekat tim kalian," tambahnya.