TRIBUNNEWS.COM - Tim Mobile Legends Bren Esports resmi menjadi wakil Timnas Filipina di turnamen International Esports Federation World Esports Championship (IESF WEC) 2023.
Kepastian tersebut diketahui dari unggahan di akun Facebook resmi Timnas Esports Filipina SIBOL, Rabu (5/4/2023).
"PENGUNGKAPAN ROSTER SIBOL MLBB IESF
Roster SIBOL MLBB akhirnya lengkap!
Sambut perwakilan nasional kami di IESF MLBB: BREN SuperMarco, Pheww BREN Flap Bren Kyletzy BREN Owgwen XBOCT dan Coach Duckeyyy
Sekarang jalan panjang menuju Rumania di bulan Juli dimulai!," tulis akun Facebook SIBOL.
Baca juga: Timnas Indonesia Raih Juara Umum IESF WEC 2022 di Bali, Sabet 3 Emas dan Satu Perunggu
Sebelum diumumkan menjadi wakil Timnas Filipina, BREN Esports melakoni beberapa tahapan seleksi.
Dalam proses seleksi, BREN Esports harus bersaing dengan 14 tim lainnya, termasuk Blacklist International yang merupakan wakil Timnas Filipina di IESF 2022 lalu.
Bren Esports akhirnya terpilih menjadi wakil Filipina setelah mengalahkan ECHO di semifinal combine dan GameLab di babak final combine.
Tentu, patut dinantikan kiprah BREN Esports di ajang IESF 2023 yang bakal berlangsung pada 25 Agustus hingga 3 September 2023 mendatang.
Sekilas informasi, IESF 2023 bakal diadakan di Rumania.
Selain berpartisipasi di IESF 2023, Bren Esports juga akan menjadi wakil Timnas Filipina di SEA Games 2023 Kamboja yang bergulir pada 5-17 Mei mendatang.
Daftar Roster Bren Esports
Canon “FlapTzy” - EXP lane