News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

eSports

Klasemen PMPL ID Fall 2023 Pekan Kedua Hari Ini: Persija EVOS Nyaman di Puncak, Bigetron Bangkit

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Turnamen PUBG Mobile PMPL ID Fall 2023 yang digelar mulai tanggal 7-18 Juni 2023. Update klasemen turnamen PMPL ID Fall 2023 yang telah menyelesaikan pertandingan pekan kedua hari kedua, Kamis (15/6), Persija EVOS kokoh di puncak.

TRIBUNNEWS.COM - Simak update klasemen turnamen PUBG Mobile Pro League Indonesia (PMPL ID) Fall 2023 yang telah menyelesaikan pertandingan pekan kedua hari kedua, Kamis (15/6) malam WIB.

Sebanyak enam laga yang dipertandingkan tampaknya cukup merubah tatanan papan tengah klasemen.

Seperti halnya Bigetron Red Villains (BTR RV) yang awalnya berada di urutan kedelapan kini mulai bangkit dengan naik tiga tangga ke posisi kelima dengan mengemas 261 poin.

Sedangkan sang rival dari BTR RV yaitu Persija EVOS makin nyaman di puncak klasemen PMPL ID Fall 2023 dengan raihan keseluruhan 367 poin.

Roster Persija EVOS di turnamen PMSL SEA Spring 2023 (Instagram @persija_evos)

Baca juga: Jadwal PMPL ID Fall 2023 Lengkap dengan Format, Prizepool hingga 16 Tim yang Berlaga

Bahkan poin dari Persija EVOS terbilang berselisih cukup jauh dengan tim yang berada di urutan kedua yaitu Morph GPX.

Morph GPX sendiri yang membuntuti Persija EVOS hanya mengemas 305 poin.

Yang berarti Persija EVOS dan Morph GPX berselisih 60 poin.

PMPL ID Fall 2023 sendiri masih menyisakan tiga laga dengan total 18 match.

Alhasil masih banyak kejutan menanti dan Persija EVOS yang kini kokoh di puncak dapat digeser sewaktu-waktu jika tak inkonsisten.

Sementara sang juara bertahan PMPL ID yaitu BOOM Esports kian lengser dari klasemen.

Sebab pada hari Rabu (14/6) BOOM Esports yang berada di urutan kelima kini terperosok ke urutan sepuluh.

Sedangkan RRQ yang tampil moncer pada pekan kedua hari kedua ini membuatnya meroket ke urutan keempat yang awal mulanya bertengger di klasemen ke-11.

Diketahui, PMPL ID Fall 2023 sendiri dijadwalkan digelar pada tanggal 7-18 Juni 2023 dan dibagi menjadi dua pekan.

Nantinya dalam dua pekan tersebut akan dimainkan pada hari Rabu-Minggu mulai pukul 17.30 WIB.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini