News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

eSports

Daftar Tim Lolos ke Challenge Finals di Snapdragon Pro Series 2023, Indonesia Kirimkan 5 Wakil

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Daftar 12 tim yang lolos ke Challenge Finals Snapdragon Pro Series 2023. Daftar tim yang lolos ke Challenge Finals atau babak akhir di turnamen Mobile Legends Snapdragon Pro Series 2023, Indonesia kirimkan lima wakil.

Berakhirnya laga antara Yoodo Red Giants vs Team Flash yang dimenangkan oleh wakil Malaysia (Yoodo Red Giants) menjadi tim terakhir yang lolos ke babak Challange Finals, Minggu (2/7).

Lalu, para caster dan analis turnamen Snapdragon Pro Series 2023 langsung mengundi para kontestan yang lolos yang terbagi menjadi dua grup.

Diketahui, babak Challange Finals sendiri diikuti oleh 12 tim yang terdiri dari kualifikasi dan jalur undangan.

Setelah pengundian selesai, hasilnya cukup mengejutkan. Sebab, dari dua grup tersebut terlihat cukup tidak berimbang.

Seperti Grup A, peta kekuatannya hanya terlihat di tim ECHO yang merupakan juara M4 World Championship. Diikuti oleh tim-tim lainnya seperti BURN x Team Flash, RSG Slate SG, RSG Slate PH, EVOS ICON dan Yoodo RED Giants.

Sedangkan Grup B, jika dilihat terdapat tim-tim raksasa Mobile Legends.

Seperti ONIC Esports yang merupakan sang juara MSC 2023 dan MPL ID S11, kemudian ada Bigetron Alpha yang baru saja menjuarai H3RO Esports 4.0 dan menjadi wakil di ajang IESF WEC 2023.

Kemudian diikuti oleh sang juara M2 World Championship, Bren Esports. Lalu, ada nama Todak yang kemarin berhasil menjuarai MPL Malaysia S11.

Kemudian yang terakhir ada nama EVOS Legends dan AURA Esports.

Diketahui, babak fase grup nantinya bakal menggunakan sistem pertandingan Best of Three (Bo3).

Hasil drawing Challenge Finals Snapdragon Pro Series 2023. (Tangkapan Layar YouTube MPL Indonesia)

Dapat dilihat sebagai berikut:

Grup A

  1. Echo
  2. Burn x Flash
  3. RSG SG
  4. RSG PH
  5. EVOS Icon
  6. Yoodo Red Giants

Grup B

  1. Todak
  2. ONIC Esports
  3. EVOS Legends
  4. AURA Fire
  5. BREN Esports
  6. Bigetron Alpha

Sebagai catatan, jadwal pertandingan Challenge Finals Snapdragon Pro Series 2023 belum diupdate.

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini