TRIBUNNEWS.COM - Berikut rekap hasil klasemen turnamen Mobile Legends bersakala nasional MPL ID Season 13 Week 1 yang telah dimulai sejak Jumat hingga Minggu (8-10/3/2024).
Hasil MPL ID Season 13 yang menarik perhatian adalah kesuksesan 5 tim yang kompak memenangkan Week 1.
Pertama ada Bigetron Alpha yang selalu menang 2 game langsung dari lawannya Geek Fam dan EVOS Glory.
Kegacoran Bigetron Alpha selalu menang dua game langsung juga diikuti Dewa United.
Musuh-musuh yang dibantai oleh Dewa United adalah Rebellion Zion dan Aura Fire.
Berikutnya tim ketiga yang meraih hasil manis adalah Alter Ego.
Sayangnya Tazz dkk gagal menyamai performa moncer Bigetron Alpha dan Dewa United.
Alter Ego sempat membuka MPL ID Season 13 dengan kemenangan 2-0 dari EVOS Glory.
Namun pada duel melawan Rebellion Zion, mereka hanya menang dengan skor 2-1.
Sementara itu tim keempat dan kelima ialah ONIC Esports dengan RRQ Hoshi. Mereka pada Week 1 ini baru memainkan 1 pertandingan.
Meskipun baru sekali bermain, ONIC Esports tampil digdaya melngalahkan Geek Fam 2-0 sedangkan RRQ Hoshi membungkam Aura Fire 2-1.
Baca juga: Hasil MPL ID S13: Hancurkan Geek Fam 2-0, ONIC Esport Raih Kemenangan Perdana
Rekap Hasil MPL ID Season 13 Week 1
Day 1
- Alter Ego 2-0 EVOS Glory
- Dewa United 2-0 Rebellion Zion
Day 2
- Geek Fam 0-2 Bigetron Alpha
- Rebellion Zion 1-2 Alter Ego
- Aura Fire 0-2 Dewa United
Day 3
- ONIC Esports 2-0 Geek Fam
- RRQ Hoshi 2-1 AURA Fire
- Bigetron Alpha 2-0 EVOS Legends