TRIBUNNEWS.COM - Panduan hero Novaria di Mobile Legends, cara ampuh siksa muruh dari jarak jauh.
Adapun mengoptimalkan potensi hero Novaria dengan cara Build Item yang benar dan dilengkapi oleh Emblem, serta Battle Spell.
Novaria saat ini memamg sedang digandrungi oleh para pemain Mobile Legends baik di kompetitif maupun di turnamen Mobile Legends Professional League Season 13 (MPL ID S13).
Total, hero yang berposisi di Mid Lane itu telah di pick sebanyak 32 kali dan di ban setidaknya 20 kali di MPL ID S13 hingga Week 4.
Hero bertipe mage tersebut mempunyai damage yang cukup besar dan menyerang musuh dari jarak jauh atau dikenal dengan istilah poke.
Skill dari hero Novario juga terbilang cukup lengkap dengan memiliki efek crowd control berupa slow dan juga menambahkan movement speed tambahan.
Dengan skill yang mempuni dan damage yang cukup besar, Novaria cocok dimainkan di role midlaner atau roamer.
Untuk memaksimalkan kehebatan dari Novaria, maka dibutuhkan build item yang tepat.
Lantas build item apa yang cocok untuk hero Novaria?
Rekomendari Build Item Novaria di Mobile Legends:
- Clock of Destiny
- Lightning Truncheon
- Genius Wand
- Divine Glaive
- Blood Wings
Baca juga: Jadwal MPL ID S13 Week 4: Lawan ONIC dan BTR Alpha, Jalan Terjal EVOS Glory Keluar dari Zona Merah
Untuk item yang pertama atau pada early game, Novaria cocok menggunakan item Clock of Destiny.
Clock of Destiny berguna untuk memberikan tambahan max mana serta max HP sehingga membuat hero lebih sustain.
Jika penggunakan Clock of Destiny dirasa terlalu boros saat menggunakan skill jarak jauhnya, maka dapat diganti dengan Enchanted Talisman.
Nah, pada mid game atau pertengahan, Novaria wajib untuk membeli item magic power seperti Lightning Truncheon, Divine Glaive, hingga Geniuse Wand.
Sebab dengan item tersebut akan memberikan magic penetration, pengurangan magic defense musuh, dan tambahan magic damage besar.