News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

eSports

Kompak Tak Lolos Play-off, Alter Ego Kantongi Hadiah Lebih Besar Ketimbang Rebellion, Kok Bisa?

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Roster Alter Ego di MPL ID S13. Kompak gagal lolos play-off, Alter Ego malah mendapat kucuran dana yang lebih besar ketimbang Rebellion Esports, mengapa bisa terjadi?

TRIBUNNEWS.COM - Alter Ego mendapatkan hadiah uang lebih besar ketimbang Rebellion Esports yang finis di atasnya, mengapa bisa terjadi?

Gelaran Mobile Legends Professional League Indonesia Season 13 (MPL ID S13) telah menyelesaikan babak fase grup atau Regular Season.

Tiga tim (Rebellion, Alter Ego dan Dewa United) dipastikan gagal lolos ke babak play-off.

Untuk diketahui, Rebellion finis di urutan ke-7 dan diikuti oleh Alter Ego dan Dewa United yang berada di dasar klasemen.

Ada fakta menarik yang mengiringi kegagalan Rebellion dan Alter Ego.

Ialah nominal yang lebih besar didapatkan Alter Ego ketimbang Rebellion.

Menurut laporan Liquipedia, Rebellion berhak mengantongi hadiah sebesar Rp133 juta. Sedangkan Alter Ego yang membuntutinya malah mendapatkan uang sebesar Rp140 juta.

Klasemen akhir babak Regular Season di MPL ID S13. (Instagram MPL Indonesia)

Adapun hal itu terjadi karena pihak MPL ID S13 memiliki aturan yang menguntungkan bagi para pesertanya.

Pasalnya, menang satu round pun pada babak Regular Season dipastikan akan mendapat kucuran dana.

Berikut rinciannya, menang dengan skor 2-1 akan mendapatkan uang Rp21 juta per laga.

Sedangkan menang dengan skor 2-1 mendapatkan Rp14 juta.

Sementara jika kalah 1-2 tetap mendapatkan untung Rp7 juta.

Baca juga: Bagan Play-off MPL ID S13: Bigetron Alpha Istimewa, RRQ Hoshi Diadang Geek Fam

Namun jika kalah telak 0-2 dipastikan tak akan mendapatkan kucuran dana.

Hal itulah yang dialami oleh Rebellion dan Alter Ego.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini