TRIBUNNEWS.COM - Pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique, mengharapkan tuah Stadion de La Cartuja akan memberikan keuntungan untuk La Furia Roja kala menghadapi Sovakia.
Timnas Spanyol akan berhadapan dengan timnas Slovakia di Stadion de La Cartuja, Seville, dalam laga matchday 3 Grup E EURO 2020 pada Rabu (23/6/2021) pukul 23.00 WIB.
La Furia Roja perlu kemenangan dari laga tersebut untuk mendapatkan satu tempat di babak 16 besar EURO 2020.
Hasil imbang dengan timnas Slovakia juga bisa membuat timnas Spanyol lolos, namun dengan syarat timnas Polandia tidak mengalahkan timnas Swedia.
Baca juga: Resmi Tinggalkan Persija, Marc Klok Tuliskan Ucapan Perpisahan yang Bikin Nyesek The Jakmania
Dengan begitu, kesempatan timnas Spanyol untuk melenggang ke fase gugur akan lebih besar apabila mereka mengalahkan timnas Slovakia karena tidak perlu menggantungkan nasib ke pertandingan lainnya.
Namun, Spanyol sepertinya tidak akan bisa dengan mudah mengalahkan Slovakia.
Pelatih Spanyol, Luis Enrique, juga sadar akan hal tersebut.
Baca juga: Prediksi Skor Slovakia Vs Spanyol, Seri Berarti Gugur, La Furia Roja Wajib Menang
Luis Enrique menilai Slovakia memiliki strategi yang membuatnya sulit untuk ditembus.
"Slovakia membuat sangat sulit untuk mencetak gol melawan mereka, dan hasil imbang juga akan membawa mereka lolos," ucap Enrique seperti dilansir BolaSport.com dari UEFA.com.
"Mereka sangat sulit untuk dibobol melalui jalur tengah karena mereka memadati area itu dengan banyak pemain."
Baca juga: Laga Penentuan Slovakia Vs Spanyol, Sejarah Berpihak ke Skuad Luis Enrique
"Pertandingan ini akan lebih sulit dari yang diperkirakan kebanyakan orang," tutur Enrique menambahkan.
Kendati demikian, Enrique mengaku bahwa dia dan tim besutannya tidak akan menyerah begitu saja.
Enrique mengatakan bahwa Spanyol akan melakukan segalanya untuk mengalahkan Slovakia sembari berharap tuah Stadion de La Cartuja bisa membantu mereka.
Baca juga: Daftar Tim yang Masih Berpeluang Raih Empat Tiket Sisa EURO 2020, Antara Jerman-Portugal-Spanyol
"Kami akan mencoba dengan segala cara," kata Enrique, dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Kami juga akan mengandalkan La Cartuja. Kami juga membutuhkan sedikit keberuntungan itu," ucap pelatih berusia 51 tahun itu menegaskan.