TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Jemaah calon haji (JCH) Embarkasi Makassar asal Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan akhirnya bisa tersenyum.
Para Jemaah akhirnya diberangkatkan ke tanah suci, Rabu (15/5/2024) malam.
Baca juga: Mesin Pesawat Jemaah Haji UPG-05 Rusak, Kemenag Beri Teguran Keras ke Garuda Indonesia
Diketahui, sebelumnya keberangkatan jemaah calon haji ini tertunda Insiden kerusakan pesawat Garuda pengangkut jemaah haji.
Mereka diterbangkan pada pukul 21.15 Wita menggunakan pesawat berbeda setelah pesawat GA-1105 armada B747-400 mengalami kerusakan atau gagal mesin.
Jumlah penumpan pesawat yang diterbangkan tadi malam sebanyak 450 orang.
Penumpang ini rinciannya, 441 jamaah calon haji, sembilan petugas kloter.
Jemaah calon haji (JCH) Embarkasi Makassar asal Kabupaten Gowa merupakan kelompok terbang atau kloter lima.
Rombongan kloter lima seharusnya terbang kemarin pukul 15.30 Wita menggunakan pesawat GA-1105 armada B747-400.
Baca juga: Bagian Mesin Sayap Pesawat Garuda Terbakar di Udara, Jemaah Haji Embarkasih Makassar Trauma: Panas
Namun, jemaah calon haji harus kembali ke Bandara Sultan Hasanuddin Makassar setelah pesawat mereka mengalami gagal mesin.
Sebelum diterbangkan lagi, para jemaah calon haji kloter 5 ini kembali ke Asrama Haji Sudiang, Makassar untuk mendapat arahan dari petugas haji.
Mereka cukup lama diberikan arahan, sekira 2 jam 30 menit di dalam Aula Asrama Haji.
Setelah itu, mereka keluar untuk bersiap berangkat ke Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Kota Makassar.
Saat keluar dari aula Asrama Haji Sudiang, raut wajah mereka terlihat gembira.
"Doakan semoga sampai dengan selamat," ujar satu diantara 441 jamaah calon haji asal Kabupaten Gowa, Sulsel.