News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

IIMS 2014

Sadar Sebagai Pemula di Pasaran Mobil SUV, Isuzu Tak Pasang Target Muluk-muluk

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Isuzu Mu-X di kemayoran, Jakarta, kamis, (18/09/2014)

Laporan Arif Wicaksono

TRIBUNNNEWS.COM - Pihak Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mematok target Sport Utillty Vehicle (SUV) terbarunya yaitu MU-X, sebuah mobil berkapasitas 7 seater yang mulai diperkenalkan secara resmi dalam ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014, bakal terjual sebanyak 650 unit.

Yohanes Nangoy, Vice President Direktur IAMI, mengatakan bahwa penjualan mobil SUV ini akan bersanding dengan merek lain yang sudah mengaspal. Sehingga dia tidak menargetkan akan laris dalam jumlah yang cukup banyak.  

"Sebagai target awal kami patok 650 unit, karena kami tidak menargetkan dalam jumlah besar, kami paham sebagai pemula," katanya di jakarta, Kamis (18/9/2014).

Target itu akan tercapai karena sampai dengan Agustus 2014 jumlah penjualan unit MU-X yang sudah tercapai mencapai 400 unit. Sehingga dalam waktu empat bulan terakhir dia yakin target itu akan tercapai.

"Hal itu akan dicapai dengan penambahan diler yang tadinya hanya 102 diller menjadi 110 diller sampai dengan akhir 2014," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini