TRIBUNNEWS.COM, JOHANNESBURG - Seorang anak laki-laki berusia empat tahun yang terjebak sabuk pengamannya terseret hingga tewas di belakang sebuah mobil yang dibajak di Afrika Selatan. Ibu bocah itu, yang shock dan tidak berdaya, hanya bisa menjerit di tepi jalan. Demikian kata polisi dan media setempat, Senin (21/7/2014).
"Mommy tolong aku," merupakan kata-kata terakhir yang Chantel Morris dengar dari putranya, Taegrin, saat bocah yang panik itu berjuang untuk melepaskan diri sebelum mobil melesat sementara dia bergelantungan tak berdaya di luar pintu. Demikian lapor harian Independent.
Morris telah menaikkan Taegrin dan saudarinya yang berusia delapan tahun ke dalam mobil VW Golf mereka di luar rumah nenek mereka di Boksburg, Johannesburg timur, Sabtu (19/7/2014) malam lalu, ketika tiga pembajak menodongkan senjata ke kepala Morris.
"Saya memohon kepada mereka untuk membiarkan saya mengeluarkan anak-anak saya. Mereka bisa mengambil apa pun yang mereka inginkan, tetapi tolong biarkan saya turunkan anak-anak saya. Saya pergi ke (jok) belakang untuk menarik Taegrin," kata Morris.
Putrinya berhasil keluar dari mobil. Namun, saat Morris mencoba untuk membebaskan putranya dari sabuk pengaman yang melilit kaki anak itu, para pembajak langsung menancap gas. Bocah malang itu pun lepas dari tangan ibunya.
Morris dan sejumlah saksi pembajakan itu mengejar mobil tersebut sambil menjerit. Namun, mobil itu tidak berhenti. Mobil itu kemudian ditemukan empat kilometer jauhnya dari lokasi semula dan jenazah bocah itu babak belur di sampingnya.
Polisi telah menawarkan hadiah sebesar 50.000 rand (sekitar Rp 55 juta) untuk informasi yang mengarah pada penangkapan para pembajak tersebut.
Afrika Selatan memiliki beberapa tempat yang merupakan lokasi dengan tingkat kejahatan tertinggi di dunia dan pembajakan mobil merupakan sesuatu yang umum terjadi.