News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Merasa Gatal Luar Biasa di Mata, Ternyata jadi Sarang 20 Kutu Rambut

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang wanita di Tiongkok merasa sakit dan gatal yang luar biasa di matanya yang membengkak, dan baru menyadari hal itu disebabkan oleh kutu rambut yang bersarang di dalamnya setelah ia pergi memeriksakannya ke dokter.

Dikutip dari pemberitaan Asiaone.com, Kamis (30/7/2015), pada tanggal 20 Juli 2015, Zhang dirawat di rumah sakit di Shandong akibat terserang penyakit stroke.

Selama tinggal di rumah sakit, dia mulai merasa tidak nyaman di mata kirinya yang berubah warna menjadi merah serta membengkak. Pada awalnya ia mengira hal itu disebabkan oleh infeksi.

Dua hari kemudian, rasa gatal di matanya tersebut semakin tak tertahankan sehingga Zhang meminta anaknya untuk memeriksa matanya.

Dia terkejut ketika melihat sesuatu yang bergerak pada kelopak mata dan ia segera memeriksakannya ke spesialis mata.

Menurut laporan China News, dokter yang memeriksanya, Dr Bao mengatakan, terdapat lapisan cairan putih sepanjang sepanjang garis matanya.

Setelah memeriksanya lebih lanjut ia menemukan sejumlah kutu rambut memenuhi kelopak mata pasiennya.

Dr Bao mengatakan kondisi yang dialami oleh Zhang sangatlah langka.

Dengan bantuan seorang perawat, lebih dari 20 kutu diambil dari mata Zhang menggunakan sepasang pinset.

Setelah ekstraksi, Dr Bao mesterilkan mata pasien dan Zhang pulih tak lama kemudian. (Asiaone.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini