TRIBUNNEWS.COM -- Belum hilang rasa penasaran soal misteri hilangnya Malaysia Airlines MH370, kini Sebuah pesawat milik maskapai penerbangan Egypt Air hilang dari radar saat dalam perjalanan dari Paris menuju Kairo, Kamis (19/5/2016).
Dalam sejarah, ternyata hilangnya pesawat dari pantauan radar secara misterius bukan baru kali ini saja terjadi.
Ada sejumlah kejadian pesawat hilang secara misterius di seluruh dunia yang belum semua terpecahkan.
Ada yang sudah ketemu, tapi masih menyisakan misteri. Dan bahkan ada yang belum ditemukan hingga saat ini.
1. Adam Air 574 hilang dari radar 1 Januari 2007
Sebuah Boeing 737 yang dioperasikan Adam Air hilang dari radar 1 Januari 2007.
Adam Air jurusan Jakarta-Surabaya-Manado, yang hilang dalam penerbangan setelah transit di Surabaya. Pesawat lepas landas pada pukul 12.55 WIB dari Bandara Juanda (SUB), Surabaya, Indonesia pada tanggal 1 Januari 2007. Seharusnya pesawat tiba di Bandara Sam Ratulangi (MDC), Manado pukul 16.14 WITA. Pesawat kemudian dilaporkan putus kontak dengan Pengatur lalu-lintas udara (ATC) Bandara Hasanuddin Makasar setelah kontak terakhir pada 14:53 WITA. Pada saat putus kontak, posisi pesawat berada pada jarak 85 mil laut barat laut Kota Makassar pada ketinggian 35.000 kaki.
Pesawat ini membawa 96 orang penumpang. yang terdiri dari 85 dewasa, 7 anak-anak dan 4 bayi. Dipiloti oleh Kapten Refri Agustian Widodo dan co-pilot Yoga Susanto dan disertai pramugari Verawati Chatarina, Dina Oktarina, Nining Iriyani dan Ratih Sekar Sari. Pesawat tersebut juga membawa 3 warga Amerika Serikat.
Sebagian ekor pesawat dan bagian lainnya ditemukan beberapa hari kemudian. Kotak hitam penyimpan data baru ditemukan sembilan bulan setelahnya, sedangkan badan pesawat sampai sekarang masih berada di dasar laut. 102 penumpangnya meninggal dalam kecelakaan.
2. Merpati Airlines
Sebuah pesawat yang dioperasikan Merpati Nusantara Airlines menghilang tahun 1995, dan sampai sekarang tidak berhasil ditemukan. Pesawat tipe De Havilland Twin Otter 300 itu mengangkut 14 orang, dan sedang dalam perjalanan antar pulau di Indonesia.
3. Peru Faucett Airlines
Tahun 1990, Boeing 727 yang dioperasikan perusahaan Peru Faucett Airlines, jatuh di Atlantik Utara setelah kehabisan bahan bakar. Pesawat itu mengangkut 18 pekerja perusahaan bersama keluarga mereka. Reruntuhan pesawat tidak pernah ditemukan.
4. Malaysia Airlines MH370