News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Medali dan Sertifikat Nobel Aktivis India Ini Digondol Maling

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktivis India Kailash Satyarthi (kanan) menerima Penghargaan Nobel bidang perdamaian 2014, bersama aktivis Pakistan Malala Yousafzai. (america.aljazeera.com)

TRIBUNNEWS.COM, NEW DELHI - Medali dan sertifikat Nobel seorang aktivis India digondol maling, usai rumahnya dibobol, Selasa (7/2/2017).

Apartemen Kailash Satyarthi, seorang aktivis hak asasi manusia (HAM), di New Delhi, India, menjadi sasaran maling saat dirinya sedang tak di sana.

Saat itu, Kailash Satyarthi sedang menghadiri Konferensi Dunia Pemenang Nobel Perdamaian di Kolombia.

Insiden tersebut pertama kali diketahui dan dilaporkan oleh putra Kailash Satyarthi, yang pergi ke apartemen tersebut keesokan paginya.

Menurut informasi dari kepolisian setempat, pelaku masuk apartemen secara paksa dan identitasnya masih belum diketahui.

"Termasuk yang dicuri adalah medali replika dan sertifikat asli Nobel Perdamaian, sejumlah perhiasan, serta barang-barang elektronik," sebut polisi setempat.

Upaya pencarian tengah dilakukan untuk meringkus pelaku.

"Sejumlah sidik jari dan barang bukti sudah diambil dari lokasi kejadian," lanjut polisi tersebut.

Kailash Satyarthi adalah aktivis HAM yang mendapatkan Penghargaan Nobel di bidang perdamaian pada 2014 lalu.

Bersama aktivis asal Pakistan Malala Yousafzai, Kailash menerima penghargaan tersebut atas perjuangan mereka melawan penindasan anak-anak dan mempertahankan hak pendidikan mereka. (Times of India/The Hindu)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini