News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Temukan Dompet Hermes Berisi 8 Juta Rupiah, Pria Ini Kembalikan, Lihat Balasan yang Diterimanya

Editor: Tinwarotul Fatonah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM - Kisah seorang pria tunawisma mengembalikan dompet Hermes yang ditemukannya, menyedot perhatian warganet.

Seperti diceritakan Manila Readers, kisah itu merupakan kisah pria tunawisma asal Thailand bernama Waralop.

Ia telah menemukan dompet Hermes yang berisi THB 20.000 (sekitar Rp8,3 juta) dan kartu kredit.

Mungkin kamu berpikir ia akan mengambil uang dalam dompet itu apalagi tunawisma tersebut tak memiliki pekerjaan dan uang.

Tapi kamu salah karena dia masih memilih untuk melakukan hal yang benar.

BACA JUGA: Dianggap Bikin Malu Anak, Seorang Kakek Dibuang di Jalanan hingga Kondisinya Begini!

Meski sudah dalam situasi putus asa, dia tetap pergi ke kantor polisi terdekat untuk menyerahkan dompet yang ditemukannya.

Dia bahkan tidak mengambil apapun dari dompet tersebut.

Waralop (Manila Readers)

Setelah dia memberi dompet itu ke pihak berwenang, dia berjalan pergi.

Setelah kejadian tersebut, seorang pria bernama Niity Pongkriangyos dihubungi oleh pihak berwenang.

Polisi mengatakan kepadanya bahwa mereka menemukan dompetnya yang hilang.

Polisi menceritakan apa yang telah terjadi dan ia pun sangat terkejut.

"Saya benar-benar terkejut ketika polisi mengatakan kepada saya bahwa mereka menemukan dompet saya, Saya bahkan tidak sadar bahwa saya telah kehilangan itu," kata Pongkriangyos.

"Jika saya dalam posisinya(tunawisma) tanpa uang sedikitun, saya mungkin akan mengambil dan menyimpannya," tambahnya.

Dia tersentuh oleh kejujuran pria tunawisma itu sehingga dia memutuskan untuk memberinya tanda terima kasih.

Waralop (Manila Readers)

Tak disangka, pria pemilik dompet itu memberi Waralop sebuah apartemen untuk ditinggalinya.

Tak hanya tempat tinggal, pria itu memberinya pekerjaan di pabriknya.

BACA JUGA: Tubuh Gadis yang Menderita Anoreksia Ini Dulunya Mengenaskan, Perubahannya Kini Bikin Melongo

Berkah yang diterima Waralop tidak berhenti sampai disitu.

Pria tunawisma tersebut juga dibawa ke mal untuk berbelanja.

Waralop (Manila Readers)

Ia pun membeli barang-barang yang dia butuhkan untuk dirinya sendiri.

"Hidupnya menjadi lebih baik dan makan makanan sehat. Dia bertanya apakah ini semua mimpi. Ha ha. Berbuat baik tentu bisa membuat orang sangat bahagia dalam hidup, "katanya.

Netizen kemudian terinspirasi oleh tindakan baik yang dilakukan tunawisma itu.

Beberapa orang berpendapat untuk belajar dari tunawisma ini karena meski tidak memiliki apa-apa, dia tetap memilih untuk tetap berbuat baik. (TribunWow.com/Ekarista Rahmawati P.)

Berita ini sudah dipublikasikan di TribunWow.com dengan judul: Gelandangan Kembalikan Dompet Hermes Berisi 8 Juta, Balasan yang Diterimanya Tak Terduga

VIRAL: Jumlah Gaji yang Harus ''Diikhlaskan'' AHY setelah Undur Diri dari Tentara

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini