TRIBUNNEWS.COM - Otoritas pemerintah Thailand menyelesaikan operasi pertama mereka untuk menyelamatkan 12 anak laki-laki dan pelatih sepak bola mereka dari kompleks gua Tham Luang yang terkepung banjir.
Pemerintah bahkan menyatakan misi penyelamatan tersbeut lebih berhasil daripada yang mereka harapkan.
Dikutip Grid.ID dari Channel News Asia, Kepala Operasi penyelamatan menyatakan pada Minggu (8/7/2018) sebagai 'D-Day'.
Yakni, hari dimana misi penyelamatan terhadap tim sepakbola anak dilakukan.
Kepala Operasi Penyelamatan mengatakan kondisi anak-anak dan pertimbangan lainnya seperti tingkat air dan cuaca menjadikan Minggu (8/7/2018) sebagai hari dimana penyelamatan dilakukan.
Hingga Senin (9/7/2018), empat anak laki-laki telah melakukan perjalanan berbahaya keluar dari gua.