TRIBUNNEWS.COM - Masyarakat internasional dan pemimpin-pemimpin negara di dunia sebagian besar satu suara, mengutuk serangan terorisme penembakan jamaah di masjid Al-Noor dan Linwood Christchurch, Selandia Baru, Jumat (15/3).
Aksi tersebut sangat biadab karena dilakukan di rumah ibadah dan menewaskan 50 orang.
Lebih parah lagi, serangan itu disiarkan langsung oleh pelaku Brrento Tarrant melalui Facebook.
Saat dunia ikut berbelasungkawa terhadap penembakan itu, sejumlah warga Israel justru memuji teroris yang melakukan aksi biadab itu.
Diwartakan Alaraby.co.uk (17/3), hal inilah yang membuat organisasi HAM Palestina, Mossawa Center murka.
Mereka meminta Tel Aviv untuk mengambil tindakan bagi warganya yang telah menunjukkan dukungan pada serangan teroris di Christchurch, Selandia Baru.
Mossawa Center mengajukan banding pada Sabtu (17/3), setelah mendokumentasikan bukti banyak orang Israel yang memuji pembantaian muslim di dua masjid tersebut.