News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabar Artis

Patung Lilin Agnez Mo Tambah Koleksi Museum Madame Tussauds Singapura, Artis Pertama dari Indonesia

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Instagram Madame Tussauds Singapura menulis di caption Instagramnya @agnezmo will be immortalised in Madame Tussauds Singapore! YES YOU READ THAT RIGHT!!!We kid you not. Her sitting will be on 8 November! What’s more exciting...?! She will be showing behind-the-scenes of the sitting on our Instagram! So don’t forget to tune in and connect with @agnezmo! #MTSGAgnezMo #AgnezMo #MadameTussaudsSG

TRIBUNNEWS.COM - Agnez Mo menjadi artis asal Indonesia pertama yang dibuatkan patung lilin di Museum Madame Tussauds Singapura.

Dilansir dari Media OutReach, melalui VietNamNews, Rabu 6/11/2019), Agnez Mo akan segera menambah daftar koleksi Madame Tussauds Singapura.

Patung lilin Agnez Mo akan di sejajarkan bersama bintang-bintang dunia lainnya.

Agnez Mo merupakan artis yang memiliki banyak penghargaan dalam sejarah Indonesia.

Baca: 5 Fakta Agnez Mo Temui Presiden Jokowi di Istana, Sempat Dikritik Hingga Ini Harga Pakaian Agnez Mo

Baca: Sekilas Terlihat Jago, Ternyata Skill Bahasa Inggris Agnez Mo Hingga Anggun Aneh di Telinga Bule?

Artis berusia 33 tahun tersebut tercatat memiliki 170 penghargaan.

Pelantun 'Long as I Get Paid' tersebut mengungkapkan sangat senang ketika Madame Tussauds akan membuat patung lilin dirinya.

"Saya sangat senang ketika mendengar berita itu dan merasa terhormat untuk dimasukkan. Masa depan saya di Singapura akan menunjukkan tampilan ikon yang berbeda, di mana para tamu dapat menciptakan kembali penampilan saya. Hanya di Madame Tussauds!," ujarnya.

Masih dilansir dari warta VietNamNews, Jumat (8/11/2019) tim pembuat patung dari Madame Tussauds akan terbang ke Los Angles untuk menemui Agnez Mo, guna melakukan pengukuran yang diperkirakan hingga 200 pengukuran.

Agnez Mo membagikan pembaruan informasi terkait pembuatan patung lilin diriny melalui Official Instagramnya @agnezmo.

Baca: Tak Hanya Agnez Mo, Ini Deretan Artis yang Beruntung Pernah Ngevlog bareng Presiden Jokowi

Baca: Fakta-fakta Agnez Mo Temui Presiden Jokowi, Minta Dukungan Hingga Mendapat Kritikan

(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini