Jadi saya harus melalui hal yang sama."
"Teman saya juga pernah.
Saat sedang pakai jilbab, ia mendengar temannya melawak, ia lalu tertawa dan tak sengaja menelan jarum pentul.
Yang tertelan pun bukan hanya satu tapi dua batang sekaligus.
Ia langsung dilarikan ke UGD.
Untung jarum itu bisa dikeluarkan tanpa harus operasi."
KASUS SERUPA
Kasus menelan jarum pentul rupanya pernah terjadi pada siswi SMP di Sumedang.
Pada tahun 2017 lalu, seorang siswa kelas III SMPN 1 Rancakalong, Kabupaten Sumedang, bernama Anisa Salim harus mendapat perawatan intensif.
Gadis 14 tahun itu secara tak sengaja menelan jarum pentul ketika hendak membetulkan jilbab.
Kejadian itu terjadi pada Senin (18/9/2017).
Jarum pentul tersebut pun bersarang di rongga dadanya.