Tidak hanya Ellena, seorang pejabat industri mode lainnya dan kepala data mode di Omnious juga ikut buka suara mengenai kontroversi Irene.
Ia membagikan postingan yang menyatakan terkejut dan sedih tentang kontroversi baru-baru ini.
Baca juga: Irene Red Velvet Beberkan Alasannya Terima Tawaran Main Film Layar Lebar
"Sangat disayangkan orang tidak ingin melihat sisi lain dari cerita karena mereka hanya berkonsentrasi pada apa yang telah terungkap."
"Mereka hanya ingin melihat apa yang ingin mereka lihat."
"Irene dikenal sebagai pemimpin yang dapat dipercaya dan rekan kerja yang setia, tetapi gelar itu diambil alih oleh kontroversi sikap buruk."
"Saya berharap orang-orang dapat tertarik pada sisi lain dari cerita ini," katanya.
Baca juga: 3 Artis Korea yang Jadi Wajah Idaman Referensi Operasi Plastik, Min Hyo Rin Hingga Irene Red Velvet
Kemudian, dia mengakhiri tulisannya dalam postingan dengan dukungan untuk Irene.
"Ini adalah sesuatu yang harus dia tanggung. Saya harap dia mengatasinya dengan baik dan tumbuh darinya," katanya.
Sebelumnya diberitakan, rumor mengenai Irene Red Velvet bersikap kasar ke seorang penata gaya menjadi ramai di media sosial.
Baca juga: Kelelahan Hapalkan Koreografi Lagu Monster yang Sulit, Irene Red Velvet Sampai Masuk Rumah Sakit
Hal ini berawal dari postingan yang dibuat oleh Kang Kook Hwa, yang membeberkan insiden seorang idola Kpop menyerangnya secara verbal.
Pada Selasa (20/10/2020), Kang Kook Hwa mengungkap kekesalannya karena merasa telah diinjak-injak atas perkataan kasar idola Kpop ini.
Berdasarkan spekulasi netizen, sosok yang dia bicarakan merujuk kepada Irene Red Velvet.
Kemudian, Irene Red Velvet mengakui semua kesalahannya dan memberikan klarifikasi lewat akun Instagram pribadi-nya @renebaebae pada Kamis (22/10/2020).
SM Entertainment pun memberikan klarifikasi yang menyatakan Irene telah bertemu dengan penata gaya secara pribadi untuk meminta maaf.
(Tribunnews.com/Maliana)