News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

POPULER INTERNASIONAL: Raja Thailand Dikabarkan Masuk Rumah Sakit | Final Debat Capres AS 2020

Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Simak berita populer internasional selama 24 jam terakhir, dari Raja Thailand yang dikabarkan masuk rumah sakit hingga final debat capres AS 2020.

TRIBUNNEWS.COM - Simak berita populer internasional selama 24 jam terakhir.

Raja Thailand dikabarkan masuk ke rumah sakit setelah seorang pengawalnya dinyatakan positif Covid-19.

Ada pula berita tentang pendapat wartawan Jepang mengenai kunjungan PM Suga ke Indonesia.

Selain itu, Ratu Elizabeth II dikabarkan sedang mencari asisten rumah tangga (ART) kerajaan.

Berita populer terakhir yaitu mengenai final debat calon presiden Amerika Serikat 2020 pada Jumat (23/10/2020) lalu.

Dirangkum Tribunnews.com, berikut daftar berita populer internasional:

Baca juga: Pengunjuk Rasa Beri Waktu 3 Hari untuk PM Thailand Prayuth Chan-ocha Mundur dari Jabatannya

1. Raja Thailand Dikabarkan Masuk Rumah Sakit

Raja Thailand Vajiralongkorn. (AFP / Panupong Changchai)

Raja Thailand dilarikan ke rumah sakit secara diam-diam pada pukul 2 dini hari waktu Thailand, karena satu pengawalnya positif Covid-19.

Dilansir Daily Mail, Raja Maha Vajiralongkorn dirawat di ibu kota Thailand sebelum bertolak ke rumah sakit pada Rabu dini hari. 

Berita ini dilaporkan surat kabar Jerman, Bild.

Surat kabar Bild memang sering membahas Raja yang memiliki banyak selir ini.

Raja Maha Vajiralongkorn pun memang lebih banyak menghabiskan waktu di Jerman daripada Thailand.

Bild melaporkan, seorang pengawal Raja baru-baru ini tertular virus corona setelah rombongan kerajaan pulang ke Thailand.

Baca selengkapnya di sini>>>

Baca juga: Pakar PBB Desak Pemerintah Thailand Izinkan Protes Damai

2. Kunjungan PM Jepang ke Indonesia

PM Yoshihide Suga dan isteri Mariko di tangga pesawat ketika meninggalkan Indonesia balik ke Jepang, 21 Oktober lalu. (Jiji)

Seorang wartawan Jepang yang membuat tulisan di media Jepang BJ Press pada Jumat (23/10/2020) menyayangkan keinginan PM Jepang, Yoshihide Suga, tidak diperoleh saat kunjungan ke Indonesia 20-21 Oktober 2020.

"Sayangnya, hasil pasti dari penguatan hubungan tentang "keamanan di Indo-Pasifik" yang ingin diperoleh Perdana Menteri Suga selama perjalanan luar negeri pertamanya tidak diperoleh pada pertemuan puncak ini."

"Pemerintah dan media telah memuji perjalanan ini, namun pasti ada perasaan pahit di hati Perdana Menteri Suga ketika menyaksikan Indonesia, sebagai kekuatan besar ASEAN," tulis wartawan Tomohiko Otsuka Jumat ini (23/10/2020) di BJ Press.

Menurut Otsuka, terlihat bahwa meskipun Indonesia menghargai hubungan ekonominya dengan China, Indonesia memiliki kebijakan “mendapatkannya dari mana ia dapat diterima” sehubungan dengan dukungan dari kekuatan ekonomi seperti Jepang.

"Ini juga merupakan strategi diplomatik, dan meskipun ini adalah negara besar dengan populasi terbesar keempat di dunia, tetap menjadi negara berpenghasilan menengah, tingkat kemiskinan pada Maret 2020 adalah 9,78%, dan kerusakan korona terparah di ASEAN (orang yang terinfeksi, infeksi). Hal ini tidak dapat dihindari mengingat situasi saat ini di mana kedua korban tewas menderita yang paling parah di wilayah tersebut," tambahnya.

Melihat situasi ekonomi di Indonesia, kesepakatan pemberian pinjaman yen dari Jepang dan promosi berbagai kerjasama ekonomi tidak lebih dari sebuah "sambutan" bagi Indonesia.

Baca selengkapnya di sini>>>

Baca juga: Penipuan di Jepang, Tawarkan Masyarakat Beli Emas Murah di Indonesia

3. Ratu Inggris Cari ART

Queen Elizabeth II. (CEO World)

Ratu Inggris Elizabeth II sedang membuka lowongan kerja untuk asisten rumah tangga (ART) dengan status magang untuk membersihkan Istana Buckingham atau Kastil Windsor.

Pelamar yang terpilih akan berkesempatan bisa bertemu Pangeran dan tinggal di kediaman kerajaan lainnya yang dimiliki oleh keluarga kerajaan.

Menurut situs The Royal Household, ART yang akan bekerja lima hari dalam seminggu akan mendapat gaji awal sebesar Rp 364 juta setahun.

"Anda akan bergabung dengan tim profesional kami; belajar di tempat kerja saat Anda bekerja bersama mereka untuk pemeliharaan, pembersihan, dan perawatan untuk interior dan barang-barang, memastikan semua disajikan dengan terbaik," demikian deskripsi pekerjaan, seperti dilansir news24, Jumat (23/10/2020).

ART magang akan mendapat pelatihan dari tenaga-tenaga profesional selama 13 bulan.

"Magang juga akan melibatkan pelatihan, didukung pembelajaran terpisah. Setelah program terstruktur selama 13 bulan, Anda akan mendapatkan keterampilan teknis spesialis yang akan membentuk fondasi karier rumah tangga Anda, serta memberi Anda pemahaman tentang profesi perhotelan yang lebih luas," tulis situs The Royal Household.

Baca selengkapnya di sini>>>

Baca juga: Ratu Elizabeth II Tampil di Hadapan Publik Tanpa Kenakan Masker, Ini Penjelasan Pihak Kerajaan

4. Final Debat Capres AS 2020

Kombinasi gambar yang dibuat pada 22 Oktober 2020 ini menunjukkan Presiden AS Donald Trump (kiri) dan kandidat Presiden dari Partai Demokrat dan mantan Wakil Presiden AS Joe Biden saat debat terakhir presiden di Belmont University di Nashville, Tennessee, pada 22 Oktober 2020. (JIM WATSON, Brendan Smialowski / AFP)

Debat terakhir calon Presiden Amerika Serikat 2020 berlangsung pada Kamis malam (22/10/2020) waktu AS, atau Jumat pagi (23/10/2020) waktu Indonesia.

Acara berdurasi 90 menit tersebut dimoderatori oleh koresponden NBC News, Kristen Welker.

Pandemi virus corona menjadi topik debat antara kandidat Partai Republik, Donald J Trump, dan kandidat Partai Demokrat, Joe Biden.

Mengutip CNN, setelah bagian panjang tentang virus corona ini dibahas, perbedaan utama yang dibuat Trump adalah keengganannya melakukan penguncian (lockdown) lebih lanjut untuk mencegah penularan Covid.

"Kita tidak bisa menutup negara kita," tegas Trump.

"Kita tidak bisa mengunci diri di ruang bawah tanah seperti yang dilakukan Joe (Biden)," tuturnya.

Baca selengkapnya di sini>>>

(Tribunnews.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini