Namun, penggambaran pasangan tersebut di serial The Crown tentang perjuangan yang dihadapi oleh mendiang Putri Diana telah memicu reaksi balik dari beberapa penggemar.
Baru-baru ini dilaporkan bahwa akun Twitter Charles dan Camilla menonaktifkan balasan setelah dibanjiri dengan komentar pro-Diana .
Netflix minggu lalu mengatakan tidak akan menambahkan penafian resmi di awal setiap episode, menjelaskan bahwa serial tersebut adalah karya fiksi.
"Kami selalu menampilkan The Crown sebagai sebuah drama dan kami yakin setiap anggota kami memahami bahwa ini adalah karya fiksi yang secara luas didasarkan pada peristiwa sejarah," kata seorang juru bicara.
The Crown dikenal mendapat banyak sorotan atas statusnya sebagai karya fiksi.
Kritik berfokus pada lisensi artistik yang diperlukan untuk peristiwa bersejarah.
(Tribunnews/Ika Nur Cahyani)