Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Indonesia, Filipina, Thailand dan Vietnam dapat bantuan tambahan vaksin lagi 4,9 Juta dosis dari Jepang.
Hal itu disampaikan menteri Luar Negeri Toshimitsu Motegi Jumat ini (15/10/2021).
"Jepang akan secara langsung memberikan Indonesia, Filipina, Thailand dan Vietnam dengan total 4,9 juta vaksin virus corona baru secara gratis," papar Menlu Motegi siang ini (15/10/2021).
Terungkap juga bahwa pemerintah Jepang mengoordinasikan 5 juta vaksinasi melalui kerangka pengadaan internasional "COVAX" dengan mempertimbangkan negara-negara Amerika Latin dan negara-negara kepulauan Pasifik lebih lanjut.
Jepang sendiri akan melakukan vaksinasi ketiga mulai Desember 2021 dimulain dari kalangan medis dulu, lalu kalangan lansia mulai sekitar Februari 2022 dan Umum sekitar April 2022.
Info lengkap mengenai Jepang dapat ditanyakan ke: info@tribun.in