Laporan Wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meyakini Malaysia di bawah kepemimpinan Perdana Menteri Anwar Ibrahim maka kerja sama antar dua negara yakni Malaysia dan Indonesia akan semakin menguat.
Hal ini disampaikan Jokowi usai menerima kunjungan resmi Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat pada Senin (9/1/2023).
"Saya yakin di bawah kepemimpinan pak Anwar, kerja sama Indonesia dan Malaysia akan semakin kuat," kata Jokowi dalam konferensi pers.
Dalam kesempatan itu, Jokowi juga menyampaikan Indonesia merasa terhormat karena jadi negara pertama yang dikunjungi oleh Anwar Ibrahim setelah dilantik sebagai Perdana Menteri Malaysia pada 24 November 2022.
"Sebuah kehormatan bagi Indonesia menerima lawatan luar negeri pertama Perdana Menteri Dato' Seri Anwar Ibrahim. Sekali lagi saya menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan pak Anwar sebagai Perdana Menteri ke-10 Malaysia," terang Jokowi.
Baca juga: Jokowi: Indonesia Merasa Terhormat Jadi Negara Pertama yang Dikunjungi Anwar Ibrahim
Sebelumnya dalam kesempatan pertemuan tersebut, Jokowi sempat mengajak Anwar Ibrahim untuk menanam Pohon Kayu Merawan.
Pohon Merawan sendiri merupakan salah satu jenis pohon yang mendominasi hutan hujan tropis di Indonesia, yang berada di Sumatera dan kalimantan.
Pohon ini memiliki ciri kayu yang kuat dan oleh karena nya sering digunakan sebagai bahan tiang hingga kayu dalam pembuatan kapal.
Hanya saja pohon Merawan terancam Punah karena sering dimanfaatkan sehingga mengalami penurunan jumlah spesies.
Kegiatan penanaman pohon merupakan prosesi yang selalu ada dalam penerimaan tamu negara di Istana Bogor.
Selain itu Mantan Gubernur DKI Jakarta ini turut mengajak Anwar Ibrahim berkeliling Kebun Raya Bogor dengan mengendarai Buggy berpelat RI 1.
Kunjungan PM Malaysia ke Indonesia diharapkan akan memperkuat kerjasama kedua negara.
Pada 2021 lalu Indonesia merupakan mitra global terbesar ketujuh di Malaysia.
Kemudian pada 2022 menjadi posisi ke enam sebagai mitra global terbesar di Malaysia.