Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Jepang
TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida menjalani operasi endoskopi di sebuah klinik di Tokyo untuk mengobati rinosintitis kronis, yang menyebabkan hidungnya tersumbat.
Menurut pejabat pemerintah, operasi itu berhasil diselesaikan, dan PM Kishida kembali ke kediaman resmi Perdana Menteri, Sabtu (11/2/2023) malam.
"Operasi berjalan lancar dan PM Jepang telah kembali ke kediamannya. Tak ada kelainan apa pun," ungkap sumber Tribunnews.com, Sabtu (11/2/2023).
Perdana Menteri Kishida telah mengeluhkan gejala rinosistitis kronis seperti hidung tersumbat sejak tahun lalu.
Baca juga: PM Fumio Kishida Minta Maaf Atas Komentar Sekretaris Katsuki Arai yang Menolak Pernikahan Sejenis
Ia menjalani operasi endoskopi di sebuah klinik di wilayah Shinagawa, Tokyo pada tanggal 11 Februari.
Operasi dilakukan pada sore hari menggunakan anestesi umum, dan menurut pejabat pemerintah, operasi berjalan dengan baik.
Perdana Menteri Kishida beristirahat sebentar di klinik dan kembali ke kediaman resmi Perdana Menteri tepat sebelum jam 7 malam.
Selama periode ini, selama jam-jam ketika anestesi berlaku, Kepala Sekretaris Kabinet Hirokazu Matsuno menjabat sebagai wakil sementara Perdana Menteri sesuai dengan peraturan Kantor Kabinet.
Perdana Menteri Kishida telah memutuskan untuk menjalani pemeriksaan lain di sebuah klinik pada tanggal 12 Februari hari ini.
Kishida dijadwalkan untuk kembali melaksanakan tugas-tugas publik secara penuh mulai Senin, 13 Februari besok.
Sementara itu bagi para pecinta Jepang dapat bergabung gratis ke dalam whatsapp group Pecinta Jepang dengan mengirimkan email ke: info@jepang.com Subject: WAG Pecinta Jepang. Tuliskan Nama dan alamat serta nomor whatsapp.