"Putin menerimanya (undangan Kim Jong Un)," lapor media pemerintah Korea Utara, KCNA, pada Kamis (14/9/2023).
Undangan itu disampaikan setelah Kim Jong Un menyatakan dukungan untuk Putin terhadap perjuangan suci Rusia melawan Barat.
Kedua pemimpin negara itu diduga membicarakan kesepakatan penjualan senjata yang akan digunakan dalam perang Rusia vs Ukraina.
- Biden akan Jatuhkan Sanksi terhadap Korea Utara dan Rusia
Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) mengatakan pemerintahan Joe Biden “tidak akan ragu” untuk menjatuhkan sanksi tambahan terhadap Rusia dan Korea Utara jika mereka membuat kesepakatan senjata baru lebih lanjut.
- Dubes AS Kunjungi Paul Whelan
Dalam perkembangan lain, Duta Besar AS untuk Rusia telah mengunjungi warga AS yang dipenjara, Paul Whelan.
"Washington kembali menegaskan akan membawanya pulang ke Amerika Serikat, kata Departemen Luar Negeri pada Rabu (13/9/2023).
Sebagai catatan, Whelan merupakan seorang mantan marinir.
Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-565: Washington Akui Terkesan dengan Serangan Balasan Ukraina
Pria itu ditangkap pada 2018 di Rusia.
Whelan dihukum pada 2020 atas tuduhan spionase dan dijatuhi 16 tahun penjara.
- 2 Tentara Ukraina Dipenjara di Donetsk Timur
Komute Investigasi Rusia mengatakan pengadilan yang didirikan Moskow di wilayah Donetsk timur, Ukraina telah memenjarakan dua tentara Ukraina.
Mereka dituduh membunuh tiga warga sipil selama perang Rusia vs Ukraina.