Ekonomi Israel Potensial Kolaps, Serangan Fase Keempat Houthi Kini Jangkau Kapal di Laut Mediterania
TRIBUNNEWS.COM - Angkatan bersenjata Yaman (YAF) terafiliasi gerakan Ansarallah Houthi Yaman pada Jumat (3/5/2024) mengumumkan dimulainya “fase keempat” eskalasi terhadap Israel.
Operasi serangan untuk mendukung perjuangan Rakyat Palestina ini, pada fase keempat akan menargetkan kapal-kapal yang terkait dengan Israel di mana pun dalam jangkauan Houthi, termasuk mereka yang memilih memutar di Laut Mediterania.
"Dalam pernyataannya, militer Yaman menyoroti kalau serangan tersebut, yang berhasil mengunci Israel dari Laut Merah, akan meluas ke Laut Mediterania," tulis laporan TC.
Baca juga: Houthi Umumkan Operasi Tahap Empat: Semua Kapal dari Negara Mana Pun Bakal Diserang Kalau ke Israel
Ekonomi Israel Memburuk
Awal tahun ini, angkatan bersenjata Yaman memperluas cakupan operasi pro-Palestina hingga mencakup Samudera Hindia, sehingga berdampak buruk pada perekonomian Israel.
Pernyataan hari Jumat dari pemerintah pimpinan Ansarallah juga memperingatkan Tel Aviv agar tidak melancarkan serangan terhadap kota Rafah di Gaza selatan, dengan mengatakan bahwa, dengan segera, kapal apa pun “yang terkait dengan penyediaan pasokan dan masuk ke pelabuhan Palestina yang berada di bawah pendudukan” akan dikenakan “hukuman berat.”
Pernyataan tersebut menekankan bahwa kapal-kapal ini tidak akan diizinkan “berlayar melalui wilayah operasi militer, apapun tujuannya.”
Selama ini, demi menghindari blokade Laut Merah, jalur utama perdagangan dunia, kapal-kapal komersial memilih memutar melewati Afrika demi menjangkau Eropa via Laut Mediterania.
Perluasan serangan Houthi hingga ke Laut Mediterania ini dibarengi pengumuman perluasan serangan ke Luat Arab dan bahkan Samudera Hindia.
Peningkatan eskalasi di Yaman diumumkan oleh juru bicara angkatan bersenjata Brigadir Jenderal Yahya Saree, yang membuat pengumuman di depan ratusan ribu warga Yaman yang terus berkumpul di ibu kota setiap minggu untuk menunjukkan dukungan mereka terhadap warga Palestina di Gaza.
Baca juga: Mendidih Lihat Kuburan Massal di Gaza, Rakyat Yaman Tumpah Ruah Serukan Perang Langsung ke Israel
Sejak pertengahan November, Yaman telah melakukan blokade perdagangan laut terhadap Israel.
Operasi angkatan bersenjata Yaman sebagian besar tetap tidak terpengaruh meskipun ada agresi pemboman AS dan militerisasi besar-besaran di Laut Merah oleh negara-negara NATO.
“Kami tidak memperkirakan tingkat ancaman sebesar ini. Terjadilah kekerasan tanpa hambatan yang cukup mengejutkan dan sangat signifikan. [Orang Yaman] tidak ragu-ragu menggunakan drone yang terbang di permukaan air, meledakkannya di kapal komersial, dan menembakkan rudal balistik,” kata Jerome Henry, komandan kapal fregat FREMM kelas Aquitaine Prancis, Alsace, mengatakan kepada Le Figaro bulan lalu.
Baca juga: Koalisi Maritim AS Tak Ada Pengaruh, Houthi Yaman Leluasa Tembaki 102 Kapal dan Pelabuhan Israel
Bujuk Rayu AS
Para pemimpin Ansarallah telah berulang kali menyatakan bahwa operasi Yaman akan terus berlanjut sampai perang genosida Israel di Gaza berhenti dan gencatan senjata jangka panjang diterapkan.
Dalam menghadapi kegagalannya untuk menghalangi Yaman, Washington baru-baru ini menawarkan negara tersebut “pengakuan atas legitimasinya” sebagai imbalan atas netralitasnya dalam perang di Gaza.
“[Washington] berjanji untuk memperbaiki kerusakan, menyingkirkan pasukan asing dari seluruh wilayah dan pulau yang diduduki Yaman, dan menghapus Ansarallah dari 'daftar terorisme' Departemen Luar Negeri – segera setelah mereka menghentikan serangan mereka untuk mendukung Gaza,” menurut sumber-sumber Yaman yang berbicara secara eksklusif dengan The Cradle.
Tawaran tersebut juga termasuk “mengurangi secara drastis” peran Dewan Kepemimpinan Presiden (PLC) yang ditunjuk Saudi dan “mempercepat penandatanganan peta jalan” dengan koalisi pimpinan Saudi untuk mengakhiri perang sembilan tahun yang telah menghancurkan Yaman.
Baca juga: Dinamika Yaman dan Konflik di Laut Merah: Selain AS, Houthi Juga Hadapi Tangan Arab Saudi dan UEA
(oln/tc/*)