News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kalau Ingin Anak Cerdas, Jangan Lupa Jaga Pencernaannya

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi anak makan

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Lilis Setyaningsih

TRIBUNNEWS.COM - Saluran cerna merupakan sistem organ yang sangat penting. Tumbuh kembang anak termasuk kecerdasannya bisa lebih optimal jika organ pencernaan ini sehat.

Kepala Departemen Ilmu Kesehatan Anak Fakultas Kedokteran Universitas Gajah Mada (UGM), Prof Dr M Juffrie SpA(K) PhD, mengatakan gangguan fungsi saluran cerna akan mengakibatkan zat gizi di dalam tubuh tidak seimbang.  Sehingga tubuh tidak memecah dan menyerap zat-zat gizi dengan sempurna.

"Ketidakseimbangan zat gizi di dalam tubuh ini tentunya akan mengganggu tumbuh kembang seorang anak dikemudian hari," ujar Prof Juffrie saat menjadi pembicara dalam launching & press conference 'Happy Tummy Council' di Hotel JW Mariott Jakarta Selatan, Senin (25/3/2013).

Di kesempatan yang sama, Prof Dr Soebijanto Marto Sudarmo SpA menjelaskan, pencernaan yang sehat untuk daya tahan tubuh.

Sebanyak 70-80 persen sistem daya tahan tubuh berasal dari saluran cerna. Mikroflora usus yang seimbang berperan membentuk saluran cerna yang sehat.

Selain daya tahan, sistem pencernaan yang sehat juga mempengaruhi kecerdasan.

"Mencetak anak cerdas berasal dari sistem pencernaan yang sehat dan harus dijaga," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini