News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Suami Istri yang Aktif Berhubungan Seks Potensial Terhindar dari Gejala Pikun

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi.

TRIBUNNEWS.COM - Manfaat berhubungan seks ternyata tidak hanya dapat membuat pasangan semakin mesra namun juga diklaim berkhasiat meningkatkan kerja otak dalam mengingat.

Seperti yang Anda tahu, seiring dengan bertambahnya usia, kita cenderung tidak bisa mengingat banyak hal.

Ilmu pengetahuan tampaknya telah menemukan cara untuk membantu kita melawan kehilangan memori.

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh The Manchester  University menemukan bahwa melakukan hubungan seks meningkatkan kekuatan otak dan memori.

Para peneliti menemukan kesimpulan tersebut setelah melakukan survei terhadap 1.700 orang di antara usia 58 dan 98.

Berdasarkan hasil penelitian, mereka yang masih aktif secara seksual memiliki kekuatan otak yang lebih baik.

Penelitian di Inggris sebelumnya juga menemukan bahwa usia bukanlah penghalang untuk memiliki kehidupan seksual yang aktif.

Mereka menemukan bahwa lebih dari setengah pria dan perempuan yang berusia 70 tahun masih aktif secara seksual.

Dalam sebuah penelitian oleh para peneliti di Belanda menjelaskan bagaimana kepuasan dalam kehidupan cinta di tahun 60-an atau 70-an dapat membuat pikiran dan otak lebih tajam.

Dalam penelitiannya, para peneliti melakukan serangkaian tes mental yang bertujuan untuk menilai segala sesuatu dari memori dengan kemampuan berpikir secara abstrak.

Dua pertiga dari responden mengungkapkan bahwa mereka memiliki pasangan dan masih berhubungan intim.

Sementara mereka yang merasa puas dengan kehidupan seks mereka mengatakan bahwa seksualitas adalah penting, lebih baik daripada tes, terutama perempuan.

Nah, Anda sudah tahu kan bahwa  ternyata berhubungan seks membantu kekuatan otak dan memori. Jadi, luangkan waktu di malam hari untuk menciptakan momen romantis bersama pasangan.

K. Tatik Wardayati/intisari-online.com

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini