TRIBUNNEWS.COM - Simak manfaat bersepeda bagi kesehatan, mulai dari mampu kelola stres hingga turunkan risiko kanker.
Melakukan latihan fisik dapat membantu tubuh Anda menjadi segar dan bugar.
Tubuh kita membutuhkan aktivitas fisik agar dapat miliki tubuh yang segar dan terhindar dari masalah kesehatan.
Bersepeda adalah satu dari beberapa cara mudah untuk mencegah timbulnya penyakit didalam tubuh kita.
Dikutip dari boldsky.com, tubuh kita membutuhkan setidaknya tiga puluh menit aktivitas fisik, yang juga penting untuk kesehatan mental dan emosional.
Dikutip Tribunnews.com (19/11/2019) dari boldksy.com, berikut manfaat bersepeda menurut Dr Alex Maliekal.
1. Mengencangkan otot
Bersepeda secara teratur dengan banyak gerakan mengayuh akan memperkuat otot-otot kaki.
Tidak hanya itu, tetapi juga membantu mengencangkan seluruh otot Anda.
Otot-otot lengan Anda kencang karena kekuatan yang diberikan untuk menyeimbangkan dan menahan tubuh saat bersepeda.
Selain itu, bersepeda dapat bermanfaat bagi anak-anak karena membantu meningkatkan kesehatan otot dan meningkatkan fleksibilitas otot.
2. Menurunkan risiko diabetes
Diabetes meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, dan kadar gula darah.
Bersepeda setiap hari akan membantu menurunkan risiko diabetes dan itu adalah salah satu cara untuk menjaga kadar gula darah tetap terkendali.