News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Virus Corona

Benarkah AC Jadi Sarana Penularan Virus Corona? Berikut Penjelasannya

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Air Conditioner (AC).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pendingin udara (AC) dicurigai menjadi sarana penularan penyakit.

 Terlebih untuk AC yang berada di ruang publik seperti kantor, restoran, toko, pusat kebugaran, dll.

Belakangan AC juga dianggap menjadi biang sarana penularan virus corona.

Benarkah?

Berkaca dari penularan virus corona di Wuhan Melansir Health (21/5/2020), laporan yang diterbitkan di Emerging Infectious Diseases meningkatkan kewaspadaan terkait penggunaan AC di ruang publik saat wabah virus corona merebak.

Baca: Nenek 100 Tahun Sembuh dari Covid-19 di Surabaya, Khofifah Sebut Vaksin Paling Ampuh

Baca: Riset LSI Denny JA: 158 Wilayah Siap Jalani New Normal Per 5 Juni, Berikut Daftarnya

Ilustrasi AC

Riset tersebut mengungkap, sembilan orang di Wuhan, China, terinfeksi virus corona setelah duduk di dekat ventilasi AC di sebuah restoran.

Menurut laporan, virus itu ditularkan dari orang tanpa gejala (OTG) Covid-19 yang mengunjungi restoran dan duduk persis di depan AC.

Menyikapi temuan tersebut, ahli dari Departemen Mikrobiologi, Imunologi, dan Genetika Molekuler University of California, Manish Butte PhD mengatakan, AC di tempat publik bisa jadi berpotensi menularkan penyakit.

Kesimpulan tersebut didasarkan pada cara kerja AC.

Pendingin udara dapat menyirkulasikan udara lebih cepat dengan menghilangkan kelembaban.

Hawa panas yang ditahan uap air tersebut membuat kelembaban udara menurun dan ruangan jadi lebih dingin.

"Saat terjadi penguapan, droplet (cipratan dari cairan pernapasan) yang mengandung penyakit bisa ikut mengering," jelas Butte.

ilustrasi/air conditioner (agustavproperti.com)

Sebagai informasi, droplet bisa menyebar saat seseorang bernapas, bicara, batuk, dan bersin. Ukuran dan jarak penyebaran droplet tersebut bisa bervariasi.

Di sisi lain, droplet juga bisa menyebar saat AC dinyalakan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini