2. Berjemur Setelah Bangun Tidur
Berjemur di bawah sinar matahari pagi memungkinkan kamu untuk memiliki kebiasaan tidur yang sehat.
Kebiasaan ini memberi ritme baik pada tubuh.
Selain itu, cara tersebut harus dilakukan pada saat kamu bangun tidur.
Berada di luar selama setengah jam memungkinkan kamu menyerap sinar matahari alami yang cukup.
Baca: 4 Pola Makan untuk Hindarkan Insomnia, Bisa Memperbaiki Kualitas Tidur Jadi Lebih Nyenyak
Baca: Alami Susah Tidur? Ini 5 Minuman untuk Bantu Meningkatkan Kualitas Tidur
3. Jaga Suhu Kamar
Cara lain agar kamu dapat tidur nyenyak adalah menjaga suhu kamar.
Menjaga suhu kamar tetap dingin memungkinkanmu tidur tanpa gangguan.
Suhu harus berkisar antara 65 hingga 76 derajat Fahrenheit.
Dengan kata lain, suhu kamar harus berkisar 18 hingga 25 derajat Celcius.
4. Gaya Hidup Sehat
Asam amino triptofan meningkatkan kualitas tidur dan bersumber dari makanan berprotein.
Olahraga juga meningkatkan produksi triptofan.
Makan lebih banyak karbohidrat juga hal penting.