News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tak Perlu Cemas, Ini Cara Menghadapi Menopause Secara Baik dan Benar

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tak Perlu Cemas, Ini Cara Menghadapi Menopause Secara Baik dan Benar

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Menopause adalah proses biologis alami pada perempuan. Namun ada beberapa gejala fisik yang tidak dapat dihindari.

Di antaranya seperti gampang gerah dan tubuh terasa hangat secara tiba-tiba. Biasanya akan mulai terasa di wajah, leher dan dada.

Beberapa gejala emosional di masa menopause pun muncul dan bisa menganggu tidur.

Baca juga: Menstruasi Terlalu Dini Dapat Mempercepat Menopause, Bisakah Dicegah? Simak Penjelasan Dokter

Baca juga: Selain Faktor Genetik, Menopause Bisa Terjadi Lebih Cepat Gara-gara Banyak Minum Alkohol

Menurunkan energi dan kesehatan emosional. Menurut dr Noviyanti Sp OG, gejala menopause tidak bersifat mutlak.

Artinya, tidak semua perempuan merasakan gejala yang serupa saat akan menopause.

Namun menopause bisa ditandai oleh beberapa hal.

ilustrasi nyeri menstruasi (Freepik)

Pertama, siklus haid yang sudah mulai tidak teratur.

Kedua, gejala lain yaitu keringat malam, insomnia, efek cemas hingga tidak bisa tidur. Ada pula yang bermasalah pada kantung kemih.

"Kebanyakan terjadi di post menopause. Berkemih seperti kencing anyang anyang, tidak bisa menahan kencing, dorongan kencing tiba tiba ngompol,"ungkapnya pada kanal YouTube Sonora FM dikutip Tribunnews, Minggu (5/12/2021).

Untuk mengatasi hal tersebut, ada beberapa gaya hidup sehat yang bisa diperbaiki. Di antaranya seperti minum air putih. Minimal 2 liter dalam sehari.

Tanda tubuh jika kurang minum air putih (freepik)

Minum air cukup secara keseluruhan bagus untuk ginjal. Di sisi lain, saat menopause hormon estrogen hilang, akibatnya kulit jadi kering. Mukosa jadi kering karena tidak adanya hormon estrogen.

Namun dengan bisa hidup sehat hal tersebut dapat dihindarkan. Ketiga konsumsi sayur dan buah yang mengandung antioksidan tinggi.

Beberapa sayur yang direkomendasikan adalah brokoli, bayam, apel, wortel, kemudian makanan yang mengandung banyak protein.

"Tujuannya untuk meningkatkan metabolisme dan kalsium tulang. Bisa pula dengan mengonsumsi yogurt dan susu. Selain itu untuk menggantikan kadar estrogen minimal bisa konsumsi tempe, kacang kedelai. Jangan lupa olahraga," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini