News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pakar Nutrisi Jelaskan Manfaat Konsumsi Vitamin C dan Kolagen Secara Bersamaan

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Endra Kurniawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi jeruk yang mengandung vitamin C - Pakar nutrisi jelaskan manfaat konsumsi vitamin C dan kolagen secara bersamaan.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asam askorbat atau disebut dengan vitamin C merupakan vitamin yang penting bagi tubuh.

Banyak manfaat yang didapatkan ketika mengonsumsi vitamin C.

Nyatanya, vitamin C punya manfaat lain ketika dikonsumsi bersamaan dengan kolagen.

Seperti yang diketahui, tubuh membutuhkan kolagen untuk kesehatan tubuh. Di antaranya memperkuat jaringan ikat yang menjaga dan memperbaiki kesehatan tulang rawan, tulang, kulit, dan gigi

Nyatanya, ketika mengonsumsi kolagen bersamaan dengan vitamin C dapat memberikan dampak yang lebih signifikan.

Baca juga: Ketahui Lima Penyebab Faktor Penurunan Kolagen di Dalam Tubuh

Hal ini diungkapkan oleh Nutritionist and Health Expert dr. Yohan Samudra, Sp.GK. Kolagen. Vitamin C, juga efektif membantu penyerapan kolagen.

"Vitamin C dapat membantu penyerapan kolagen di dalam usus. Oleh karenanya disarankan, ketika mengonsumsi minuman kolagen, makan yang tinggi protein, sebaiknya konsumsi vitamin C," tegasnya pada konferensi pers Nutriville di Grand Indonesia Jakarta, Kamis (19/8/2022).

Dr Yohan pun juga menyarankan untuk meningkatkan konsumsi vitamin C. Bisa diambil dari sayuran dan buah-buahan. Sehingga dapat menyerap kolagen lebih optimal di usus.

"Lebih lanjut, vitamin C dapat menurunkan zat radikal bebas. Di mana radikal bebas bisa menurunkan pembentukan kolagen," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini