News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Orangtua Harus Dampingi Anak saat Berjuang Melawan Kanker

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

YOAI dalam peringatan Hari Kanker Anak Internasional (HKAI) tahun ini pun mengambil tema “#ThroughTheirHands” My Family My Hero di Perpustakaan Nasional, Minggu (19/2/2023).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Peringatan Hari Kanker Anak Internasional (HKAI) tahun ini mengambil tema “#ThroughTheirHands” My Family My Hero, artinya peluang kesembuhan anak dengan kanker dapat dicapai melalui dukungan keluarga.

Kolaborasi antara keluarga atau pengasuh atau caregiver pasien kanker anak, kemudian profesional kesehatan serta pembuat kebijakan sangat penting untuk mencapai kelangsungan hidup yang lebih baik.

Baca juga: Hari Kanker Anak Sedunia, 15 Februari 2023: Tema dan Tujuan

Ketua Yayasan Onkologi Anak Indonesia (YOAI) Rahmi Adi Putra Tahir menuturkan, orang tua dan caregiver merupakan sosok penting dalam membantu mendampingi pasien dalam mencapai masa depan yang lebih baik setelah menjalani pengobatan.

Perawatan kanker adalah perjalanan yang panjang dan sangat berat, terutama di negara dengan keterbatasan sumber daya manusia seperti perawat dan dokter.

Keluarga dan pengasuh menjadi bagian yang tak tergantikan dari perjalanan perawatan pasien untuk membimbing, mendukung, dan mengadvokasi anak mereka.

"Tujuan YOAI menyelenggarakan acara ini adalah untuk memberikan penghargaan kepada orang tua atau caregiver yang telah mendampingi pasien kanker anak dalam menjalani pengobatannya hingga selesai serta meningkatkan kebersamaan antar keluarga pasien,” jelas Rahmi dalam peringatan HAKI 2023 yang disetiap tahun diperingati pada 15 Februari.

Dalam acara peringatan HAKI yang digelar Perpustakaan nasional, ada beragam kegiatan yang diikuti orangtua, pengasuh, dan pasien kanker anak.

Mulai dari menghias kue atau DIY CAKE, fingerprint menggunakan cat acrylic yang akan ditempel di sebuah sketsa pohon, mengikuti "Library Tour" yang bertujuan untuk sarana edukasi bagi pasien beserta keluarga.

Baca juga: Hari Kanker Anak Sedunia, 15 Februari 2023: Tema dan Tujuan

Maupun aktivitas acara Fun Family yang merupakan perlombaan antar keluarga pasien.

Setiap tahun, lebih dari 400.000 anak usia 0-19 tahun didiagnosis menderita kanker.

Kanker anak adalah penyebab utama kematian di banyak negara.

Childhood Cancer International (CCI) mengkampanyekan gerakan Better Survival is Achievable #ThroughTheirHands, yang fokus memberikan penghargaan kepada keluarga dan pendamping pasien yang memberikan dampak positif di kehidupan anak-anak dan remaja dengan kanker dalam melawan penyakitnya dan membantu mendampingi pasien dalam mencapai masa depan yang lebih baik.

Presiden CCI João de Bragança menyoroti cinta dan dedikasi tak berujung dari orang tua dan pengasuh anak dengan kanker.

“Anak-anak yang menjalani pengobatan panjang kanker membutuhkan semua perhatian medis yang dapat kami berikan kepada mereka. Ini adalah bagian penting dari proses perawatan. Namun peran orang tua dan pengasuh itu unik, karena cinta dan perhatian emosional yang hanya bisa mereka berikan. Jadi pada peringatan HAKI tahun ini, kami ingin juga merayakan cinta untuk anak-anak kami yang menderita kanker,” jelas Bragança melalui siaran pers.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini