News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tips dan Trik

Tips Memilih Sunscreen untuk Kulit Berminyak, Simak Ya!

Penulis: Putri Pramestianggraini
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Memilih sunscren untuk kulit berminyak

TRIBUNHEALTH.COM - Memiliki kulit berminyak kadang membuat tidak nyaman dan tak percaya diri.

Beberapa orang yang lebih memilih menghindari menggunakan sunscreen, karena terasa lengket di kulit.

Kulit berminyak (NET)

Tips Memilih Sunscreen untuk Kulit Berminyak

Melansir gooddoctor.co.id, kadang beberapa kandungan sunscreen bisa menyumbat pori-pori dan menimbulka breakout bagi sebagian orang.

Berikut cara memilih sunscreen untuk kulit berminyak:

1. Berbahan Dasar Air

Sunscreen untuk kulit berminyak yang paling direkomendasikan dengan bahan dasar air. Sunscreen ini bisa memberikan efek matte yang tidak akan membuat kulit nampak semakin berminyak.

Selain itu, efek dari sunscreen yang berbahan dasar air ini bisa memberikan efek nyaman pada kulit dan jerawat yang meradang pada wajah.

Baca : Inilah Sosok Reski, Bocah SD yang Viral Tak Punya Kaki dan Tangan yang Disuapi Teman Sekelas

2. Oil Free dan Non-comedogenic

Pilihlah sunscreen yang bersifat oil-free dan non-comedogenic. Karena, kandungan minyak yang terlalu banyak serta bahan-bahan yang memicu timbulnya komedo akan sulit diserap oleh kulit.

3. Tekstur Ringan dan Encer

Sebaiknya hindari menggunakan sunscreen yang bertekstur kental seperti lotion atau krim kental. Carilah sunscreen yang tidak kental dan mudah dioleskan pada kulit.

Pilihlah sunscreen yang lebih encer dalam bentuk cairan, gel, atau semprotan. Jenis sunscreen ini sesuai untuk kulit berminyak karena mudah terserap tanpa harus menetup pori-pori.

4. Memiliki Kandungan SPF 30-50

ilustrasi sunscreen mengandung SPF 50 (kompas.com)

Baca : Nelayan Geram, Kapal Tak Dikenal Angkut Besi Bangkai Kapal Jaman Belanda di Tanjung Pura

Paparan sinar UVA bisa merusak kulit yang menyebabkan penuaan dini bahkan pemicu kanker, sedangkan sinar UVB bisa membuat kulit menjadi lebih gelap dan kusam.

Pilihlah sunscreen yang memiliki kandungan SPF 30-50 agar mampu melindungi dari sinar UVA dan UVB yang tidak baik untuk kulit kamu.

5. Tanpa Wewangian (fragrance-free)

Pilih produk sunscren yang tidak mengandung wewangian. Kandungan wewangian bisa menimbulkan efek yang berbahaya bagi kulit. Apalagi untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Kandungan wewangian bisa menimbulkan gatal-gatal, kemerahan, berjerawat dan iritasi kulit.

Bahan Alami Pengganti Sunscreen

Sunscren sangat dibutuhkan untuk kulit agar tetap sehat dan terhindarkan dari kerusakan akibat paparan sinar matahari.

Berikut beberapa bahan alami yang bisa dijadikan sunscreen:

1. Aloe Vera

aloevera

Baca : MIRIS Bocah 7 Tahun di Buleleng Alami Penyakit Kelamin Usai Dirudapaksa Kakek Sendiri

Lidah buaya dalam bentuk gel, merupakan gel yang memiliki segudang manfaat, salah satunya ialah sunscreen. Kandungan yang ada pada lidah buaya bisa melindungi kulit sari sinar UV yang berbahaya.

Caranya mudah, campur gel lidah buaya sebanyak 10 sendok dan dicampurkan dengan 4 tetes minyak cengkeh, 7 tetes minyak peppermint.

2. Wortel

Selain baik untuk kesehatan mata, wortel juga sangat baik untuk kulit, termauk bisa dijadikan sunscren yang melindungi kulit dari paparan sinar UV.

Caranya pun mudah, campurkan 1 buah wortel yang telah dihaluskan dengan 5 sendok minyak zaitun, 2 sendok air lemon, dan 3 sendok madu. Aduk hingga rata dan bisa digunakan selama 30 menit.

3. Alpukat dan Minyak Kelapa

Kedua bahan ini bisa dijadikan sunblock karena kandungan yang ada di dalamnya mampu melindungi kulit dari sinar UV.

Caranya, masukkan 3 sendok makan minyak alpukat mnurni dan 4 sendok minyak kelapa ke dalam wadah. Aduk hingga rata dan simpan ke dalam kulkas, gunakan secara rutin.

4. Minyak Zaitun

minyak zaitun (parapuan.co)

Minyak yang memiliki segudang manfaat ini bisa dijadukan penggani sunscreen. Minyak ini sangat baik untuk melindungi kulit dari sinar UV. Tak cuma itu saja, kandungan antioksidan juga bisa mencegah kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

Sebaiknya, sebelum membeli produk sunscreen, perhatikan kandungan-kandungan yang ada di dalamnya.

(TribunHealth.com/PP)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini