4. Kecenderungan tiba-tiba untuk memar atau mudah berdarah
5. Rasa sakit yang bertahan di bagian tubuh mana pun dengan durasi yang lama.
6. Demam yang tidak kunjung sembuh hingga berminggu-minggu
7. Sering sakit kepala yang disertai muntah
8. Gangguan mata atau penglihatan secara tiba-tiba
9. Penurunan berat badan yang tidak terduga dan cepat
"Satu gejala saja kecil kemungkinannya untuk menjadi tanda kanker anak. Anak-anak yang menerima diagnosis kanker biasanya memiliki banyak kombinasi gejala yang berbeda pada saat yang bersamaan," urai dia.
Jika anak tampak memiliki kombinasi gejala tersebut, atau gejala apa pun yang tidak kunjung sembuh dan tampak semakin parah, segera bawa ke fasilitas kesehatan terdekat untuk dilakukan penanganan menyeluruh.
Dokter akan melakukan serangkaian tes yang untuk menegakan diagnosis dengan pemeriksaan fisik, tes darah dan tes penunjang lainnya.
Anak dengan kecurigaan kanker akan dirujuk ke dokter spesialis anak subspesialis hematologi-onkologi, untuk menguji dan memastikan diagnosis kanker.