News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Selembar Busana Batik Karya Musa Widyatmodjo Rp 5 Jutaan

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Desainer Musa Widyatmodjo ikut meramaikan ajang Jakarta Fashion and Food Festival yang mengusung flobamora indone(she)aku di Ballroom hotel Harris, Jakarta Utara, Rabu malam (23/05/2012). Musa Widyatmodjo Menggunakan beragam kerajinan tenun ikat di Nusa Tenggara Timur,(Tribun Jakarta/Jeprima)

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Daniel Ngantung

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Setelah lama tak mengeluarkan koleksi untuk lini pertamanya Musa Widyatmodjo, desainer mode Musa Widyatmodjo akhirnya kembali merilis koleksi terbaru.

Koleksi busana pria musim panas 2013 bertajuk "Tiga Negeri" menjadi koleksi perdana lini Musa Widyatmodjo.

"Saya ingin kembali berkonsentrasi lini Musa Widyatmodjo pada setelah lama fokus pada pengembangan lini M by Musa," ujarnya saat jumpa pers sebelum menampilkan koleksi tersebut dalam Kemang Fashion Week "Diva Glam" di Lippo Mall Kemang, Rabu (10/4/2013).

Dalam "Tiga Negeri", Musa mengkadirkan pilihan kemeja dan coat yang terbuat dari perpaduan kain-kain tradisional seperti songket Palembang, troso, batik Cirebon, lurik dan tenun ikat.

Busana tersebut hadir dalam siluet yang modern dan berkesan urban sehingga cocok dipakai oleh pria masa kini. Tiga Negeri sendiri menurut Musa mengacu pada konsep penggabungan teknik pembuatan batik di tiga wilayah Pusat batik di Jawa, yaitu Lasem, Pekalongan,  dan Solo ke dalam satu lembar kain batik.

Tekniknya yang rumit karena pembuatannya di tempat yang berbeda mencerminkan kesan pembuatan yang khusus. "Sesuai dengan lini saya yang  memang eksklusif ini," ungkap Musa. Harga per potong  busana ini dibanderol mulai dari Rp 1,8 juta sampai Rp 5 juta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini