News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tak Hanya Percantik Rumah, Sirih Juga Mengharumkan Ruangan dan Pengusir Serangga

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM - Sang pencipta menciptakan segala sesuatunya pasti memiliki beragam manfaat yang sulit dijelaskan dengan kata-kata. Sama halnya seperti daun sirih, tanpa Anda sadar tanaman tersebut banyak memiliki manfaat yang jarang sekali diketahui.

Daun sirih selain berguna untuk kesehatan, ternyata juga bermanfaat untuk rumah tercinta Anda. Anda juga bisa memanfaatkannya untuk mempercantik tampilan ruang, hingga mengusir serangga dari rumah.

Bagi Anda yang ingin lebih mengenali manfaat daun sirih untuk rumah tercinta . Yuk, simak artikel berikut ini.

- Tanaman bisa diterapkan untuk pot gantung. Namun, satu yang praktis dan mudah dilakukan adalah menggantung tanaman sirih.

Tanaman sirih yang dipilih adalah jenis Sirih Belanda (epipremnum aureum). Selain memiliki kelebihan gerakan merambat dengan cepat, warna daun kuning atau hijau kekuningan ini berfungsi sebagai salah satu tanaman antipolutan dengan kapasitas penyerapan yang besar.

- Mengharumkan ruang dengan daun sirih? Ternyata, memang bisa dan cocok diaplikasikan di dapur Anda. Dapur wangi, memasak pun nyaman.

Namun, berbeda dengan kamar tidur atau kamar mandi, pengharum ruangan di dapur tidak harus mengeluarkan aroma yang kuat. Sebut saja aroma daun salam, sereh, lengkuas, bawang, dan kemangi dengan wangi khas bumbu dapur, daun sirih juga memiliki manfaat untuk membuat wangi ruang di rumah.

- Manfaat daun sirih untuk rumah ternyata juga dapat untuk mengusir serangga dan semut.

Bagaimana cara membuatnya?Untuk membuat ramuan pengusir semut dari daun sirih , Pertama letakkan beberapa lembar daun sirih di tempat yang sering dikerubuti semut, seperti area dekat penyimpan gula atau bumbu dapur lainnya. Setelah itu, biarkan semalaman.

- Selain segudang manfaatnya di bidang kesehatan, tanaman jenis merambat ini bisa Anda manfaatkan untuk menghijaukan tembok rumah.

Sirih ada banyak jenisnya, yang umum kita kenal adalah Sirih Hijau. Jenis lainnya ada Sirih Merah, Sirih Hitam, Sirih Keraton, Sirih Golden, Sirih Belanda, dan lainnya. Secara umum, bentuk fisik jenis-jenis Sirih ini sama tapi tetap memiliki ciri-ciri khusus pada bagian warna dan bentuk daunnya.

Karena perawatan yang mudah maka daun sirih banyak dijadikan tanaman rambat untuk membuat hijau dinding taman atau halaman rumah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini