Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, SALATIGA - Bulan Mei dan Oktober diperingati umat Katolik sebagai bulan Maria.
Biasanya di dua bulan ini, umat Katolik melakukan devosi dengan berziarah atau berdoa ke Goa Maria.
Jika ingin merasakan suasana doa yang khusyuk dan hening, cobalah mengunjungi Goa Maria Pereng, Salatiga, Jawa Tengah.
Di sini, ada taman doa Goa Maria Bunda Nazareth, Pereng Getasan, dekat dengan Gereja Katolik St Paulus Miki Salatiga.
Yang membuat Goa Maria ini unik yakni letaknya yang berada persis di utara lereng Gunung Merbabu, Jawa Tengah.
Taman doa Goa Maria Bunda Nazareth, Pereng Getasan, dekat dengan Gereja Katolik St Paulus Miki Salatiga. TRIBUNNEWS.COM/THERESIA FELISIANI
Lokasinya sangat mudah dijangkau baik dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum, dan dekat dengan jalan raya.
Dari arah Salatiga kemudian ke Kopeng dan menuju ke Dusun Jampelan, Desa Getasan, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, atau dekat dengan SMP 1 Getasan.
Di areal Goa Maria ini masih ada hutan kecil yang ditumbuhi oleh pepohonan rindang dan rumpunan bambu.
Suasana teduh, sejuk dan juga sunyi sangat mendukung umat untuk berdoa dan meditasi.
Selain itu, ada pula sumber mata air yang super dingin dan airnya tidak pernah habis.
Saat memasuki areal goa, ada spanduk besar yang mengingatkan umat, bahwa goa bukan tempat rekreasi melainkan tempat berdoa.
Taman doa Goa Maria Bunda Nazareth, Pereng Getasan, dekat dengan Gereja Katolik St Paulus Miki Salatiga. TRIBUNNEWS.COM/THERESIA FELISIANI
Di areal ini ada altar berkonsep joglo yang biasa digunakan untuk misa atau ibadat. Lalu di sebelahnya ada Goa Maria yang terdiri dari susunan batu kali.
Di tempat ini, umat biasanya berdoa rosario serta menyalakan sebatang lilin.