News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pakai Jaket Bomber, Femmy Permatasari: Pak Jokowi yang Ngikuti

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Femmy Permatasari memakai jaket bomber yang mirip digunakan Presiden Joko Widodo

TRIBUNENWS.COM, JAKARTA - Jaket bomber yang digunakan Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu kini tengah menjadi perbincangan hangat.

Bahkan jaket yang disebut-sebut banyak diborong masyarakat itu juga digunakan oleh banyak selebriti termasuk Femmy Permatasari.

Femmy yang terlihat menggunakan jaket bomber warna hitam dengan pakaian warna putih itu, membantah bahwa apa yang dilakukannya kali ini terinspirasi dari gaya dan penampilan orang nomor satu di Indonesia itu.

"Enggaklah, aku punya tren sendiri. Malah aku bilang 'ih Pak Jokowi ngikutin Femmy pakai jaket bomber'," ujarnya saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (7/11/2016).



Femmy mengaku dirinya termasuk orang yang sangat fashionable. Maka tidak heran apabila dirinya selalu mengikuti setiap perkembangan dunia fashion.

Khusus jaket bomber yang dipakai, barang tersebut sudah dibelinya sejak satu bulan lalu.

"Nah aku beli ini sebulan lalu. Jadi enggak masalah Jokowi pakai jaket bomber. Aku jarang ikutin orang. Malah anakku udah duluan beli dari tiga bulan lalu," katanya.

Namun demikian ibu tiga orang anak itu menuturkan dirinya sudah melihat jaket bomber yang digunakan Joko Widodo.

Hanya saja warna yang digunakan dirinya dengan mantan Wali Kota Solo itu berbeda.

"Udah nonton, pas lihat kok jaketnya sama kayak Femmy, cuma dia (Joko Widodo) warnanya hijau army, kalau aku punya hitam. Nah kalau punya anakku persis warnanya sama Jokowi," tuturnya. (Wartakotalive.com/Junianto Hamonangan )

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini