Laporan Wartawan Grid.ID, Rizky Herina Putri
TRIBUNNEWS.COM – Bukan Ayu Ting Ting jika namanya tidak menjadi sorotan publik.
Tak cuma kehidupan pribadinya, tapi juga penampilannya.
Perempuan asal Depok itu kerap tampil dengan busana yang modis dan simpel.
Dilansir Grid.ID, berikut ulasan pilihan outfit Ayu Ting Ting yang bisa dijadikan referensi gayamu.
Salah satu outfit yang simpel ini adalah atasan berlengan.
Pelantun lagu Sambalado ini terlihat simpel dengan gaya kasualnya mengenakan beberapa atasannya dari brand Zara.
Penasaran seperti apa model atasan berlengan ini?
Dilansir dari @tingtingcloset, simak penjelasan berikut.
Ayu tampil mengenakan peplum top berlengan panjang dengan warna merah.
Ia pun memadukannya dengan legging pants berwarna hitam yang netral.
Baju top with frills ini dipatok dengan harga Rp 599 ribu.
Selanjutnya, Ayu Ting Ting memilih atasan bermotif biru dengan base warna putih.
Harga baju Frilled Top ini pun sama, yaitu Rp 599 ribu.
Nah kalau penampilannya yang ini terlihat simpel namun terkesan mewah.
Ia mengenakan atasan bernuansa abu-abu dengan motif kotak-kotak dan detail lace pada lengannya.
Ayu memadukannya dengan skinny jins hitam dan sandal berwarna putih dari Hermes.
Bisa jadi alternatif pilihan gayamu kan model atasan yang dikenakan Ayu Ting Ting.
Bagaimana menurutmu? (*)