TRIBUNNEWS.COM – Lebaran sudah lewat beberapa hari. Anda masih punya sisa kue kering?
Keluarga sudah pulang tapi kue kering masih tersisa banyak.
Bagaimana cara menghabiskannya?
Mau diberikan orang lain, tapi pasti bosan kalau hanya begitu saja bentuknya.
Jangan khawatir, manfaatkan saja sisa kue kering jadi sesuatu yang berbeda.
Olah menjadi beragam dessert yang lezat dan menarik.
Yuk, langsung lihat idenya di bawah ini!
1. Bungkus Cokelat
Cara ini bisa kita lakukan pada kue semprit atau kukis.
Lapisi kue kering dengan cokelat leleh, kemudian taburi dengan kacang tanah yang sudah ditumbuk.
Rasa kue kering pasti lebih kaya, dan lebih bervariasi dari sebelumnya.
2. Es Krim Jepit
Tumpuk dua buah kue kering dengan jenis dan ukuran yang sama.
Lalu, tambahkan es krim di bagian tengah kue kering.
Sebaiknya es krim yang ditambahkan cukup tebal, agar terlihat menggiurkan.
3. Kukis Goreng
Kukis bisa dikreasikan dengan cara digoreng, lho.
Tumpuk dua buah kue kering dengan rasa dan bentuk yang sama, kemudian berikan adonan ragout di bagian tengahnya.
Lalu, celupkan di dalam telur yang sudah dikocok lepas.
Dan, goreng hingga cokelat keemasan.
4. Kombinasikan dengan Pudding
Pudding yang lembut akan lebih lezat jika dikombinasikan dengan kue kering, yang akan menghasilkan sensasi cruchy.
Kombinasi kue kering cokelat dengan pudding cokelat bisa Anda coba di rumah.
Atau, kue kering dengan pudding santan.
5. Pelengkap Es Krim
Gunakan kue kering sebagai hiasan dan penambah rasa es krim.
Caranya mudah, cukup letakkan beberapa scoop es krim di dalam gelas, lalu tambahkan beberapa buah kue kering.
Kue kering akan menambah rasa cruchy pada es krim.
6. Penghias dan Taburan Cake
Kue kering juga bisa jadi penghias cake yang cantik.
Setelah kue dihias dengan lapisan krim, letakkan kue kering di beberapa sisi cake.
Tidak perlu terlalu banyak, cukup dua hingga tiga buah kue kering saja.
Baca: Curhat Soal Pacar Baru, Andika Kangen Band Banjir Air Mata, Ada Apa dengan si Bambang Tamvan?
Banyak kan, yang bisa dilakukan dengan sisa kue kering?
Jadi jangan khawatir tidak akan termakan, ya!
Langsung jadikan kreasi baru agar tidak membosankan!