Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Setelah perawatan kulit di klinik, baik dengan tindakan menggunakan alat atau tambahan, kadang menimbulkan efek merah pada kulit.
Dokter Estetika dari Skin+ Indonesia, Renobulan Sanusi menyebutkan kulit muka yang memerah bisa berupa efek samping dari treatment perawatan wajah.
Maka dari itu untuk mencegah kulit merah biasanya pasien disarankan untuk tidak langsung terpapar dengan sinar matahari atau menghentikan penggunaan produk-produk diluar rekomendasi dokter.
Baca: Dokter Kecantikan Barbie Kumalasari Ungkap Biaya Perawatan sang Artis yang Sebenarnya
“Makanya kita selalu bilang kalau abis perawatan tiga minggu jangan langsung keluar dulu atau jangan pakai krim apa-apa dulu. Yang dari luar diberhentikan dulu. Pakai krim dari saya dulu,” ungkap dr. Renoubulan di acara ‘Glow Your Skin, Glow Your Financial’ di Sequis Tower, Jakarta Selatan, Jumat (26/7/2019).
Kemudian walaupun menggunakan krim yang diberikan oleh dokter penggunaannya juga harus dikontrol.
Jangan sampai penggunaanya berlebihan agar mencegah pembentukan vaskuler baru yang membuat wajah memerah.
'Kembaran' Shin Tae-yong yang Aslinya Tak Gila Bola, Suwito Sosok Mirip Pelatih Timnas U23 Indonesia
Breaking News: Ketum PSSI Resmi Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Sebagai Pelatih Timnas Indonesia!
“Jadi bukan kulit tipis ya itu tapi pembuluh darah naik karena pembentuk vaskuler baru yang ngebuat cepet merah kalau kena matahari,” kata dr. Renobulan.
Kalau karena efek samping dari perawatan biasanya efek memerah ini akan cepat hilang, tapi kalau memiliki kulit yang sensitif biasanya hilangnya akan membutuhkan waktu.
Jika memang sudah merasa tidak nyaman, dan kemeragan juga disertai dengan rasa gatal bahkan pengelupasan yang berlebihan penting untuk segera memeriksakan ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.
“Konsultasikan ke dokter dulu kalau sudah merasa gak enak, ke dokter yang sama ya mungkin nanti akan sedikit diubah racikan obatnya atau apa, konsultasikan dulu intinya,” pungkas dr. Renobulan.
Judul foto
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Dokter Estetika dari Skin+ Indonesia, Renobulan Sanusi di acara ‘Glow Your Skin, Glow Your Financial’ di Sequis Tower, Jakarta Selatan, Jumat (26/7/2019).
Attachments area