Jika kamu tertarik menggunakan metode ini, berikut caranya.
Cara Mengeringkan Sepatu Pakai Koran Bekas
- Pertama, siapkan kertas koran bekas.
- Kedua, lepaskan bantalan kaki sepatu, keringkan secara terpisah.
- Ketiga, kendurkan tali sepatu kemudian buka.
- Keempat, masukkan remasan koran dalam bentuk gumpalan kedalam sepatu.
- Kelima, bungkus bagian luar dengan lembaran kertas koran.
- Keenam, tempatkan sepatu tersebut di tempat kering dalam ruangan.
- Ketujuh, selalu ganti kertas koran tersebut, paling tidak setiap satu jam sekali.
Agar sepatu lebih cepat kering, bisa letakan di dekat pemanas ruangan atau kipas.
Perlu diingat hindari mengeringkan sepatu dengan mesin pengering.
Meskipun akan cepat kering, namun itu berpotensi merusak sepatu kamu.
Baca: Adab dan Tips Menyalip Truk atau Bus, Harus Lakukan Komunikasi dengan Sopir
Baca: 10 Tips Beli Laptop Bekas, mulai Cek Kesehatan Baterai hingga Periksa Konektivitas Nirkabel
Baca: 3 Tips Agar Lancar Mengisi Sensus Penduduk Online di Laman BPS, Cukup Gunakan Jaringan LTE atau 4G
(Tribunnews.com/Fajar)