News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Resep Hari Ini

3 Resep Nasi Goreng Enak dan Praktis, Menu Alternatif Bila Sudah Bosan Makan Opor

Penulis: Miftah Salis
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nasi goreng bungkus telur

TRIBUNNEWS.COM - Momen lebaran identik dengan hidangan ketupat dan opor ayam.

Apakah Anda sudah mulai bosan dengan makan tersebut?

Jika sudah, beberapa resep nasi goreng yang enak berikut ini bisa menjadi solusi.

Selain enak, tentunya cara membuatnya juga praktik.

Cocok saat tengah sibuk di momen Lebaran.

Baca: Enggak Perlu Kulkas, Begini Cara Menyimpan Sisa Menu Lebaran Agar Tidak Mudah Basi!

Baca: Ternyata Begini Tips Membuat Nasi Goreng Tidak Menggumpal Ala Pedagang! Mudah Banget

Berikut ini tiga resep nasi goreng yang enak dan praktis dikutip dari Sajian Sedap.

- Nasi goreng daun jeruk

Nasi goreng daun jeruk (Sajian Sedap)

Waktu: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:

-1/2 buah dada ayam, rebus, suwir

-10 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris

-2 butir telur, kocok lepas

-4 buah cabai hijau keriting, iris serong

-600 gram nasi putih

-2 sendok teh kecap ikan

-1 sendok teh garam

-1/4 sendok teh merica bubuk

-2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:

-6 butir bawang merah

-3 siung bawang putih

-2 buah cabai hijau besar

Cara membuat nasi goreng daun jeruk:

1. Tumis bumbu halus sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir. Tambahkan cabai hijau. Aduk sampai layu.

2. Masukkan nasi. Aduk rata. Bubuhi kecap ikan, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.

3. Masukkan ayam dan daun jeruk. Aduk rata.

Baca: Bingung Bagaimana Santan agar Tidak Cepat Basi di Hari Raya Idul Fitri? Ikuti Langkah Mudah Ini!

Baca: Lebaran Pingin Makan Makanan Bersantan? Ini Cara Menyimpan Santan dalam Kulkas Agar Awet

- Nasi goreng bungkus telur

Nasi goreng bungkus telur (Sajian Sedap)

Waktu: 30 Menit

Sajian: 3 Porsi

Bahan:

-2 butir telur, dibuat dadar lebar diameter 20 cm, sisihkan

-300 gram nasi putih dingin

-50 gram udang kupas kecil

-2 buah bakso sapi, masing-masing dibelah dua, dipotong-potong

-1 sendok makan kecap ikan

-2 sendok teh kecap manis

-1/4 sendok teh garam

-1/4 sendok teh merica bubuk

-1 batang daun bawang, diiris halus

-1 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu halus:

-3 butir bawang merah

-2 siung bawang putih

Pelengkap:

-3 buah telur dadar tipis

Cara membuat aasi goreng bungkus telur:

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan udang. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan bakso. Aduk rata.

2. Masukkan nasi, kecap ikan, kecap manis, garam, merica bubuk, dan daun bawang. Aduk sampai matang.

3. Ambil selembar dadar telur. Isi dengan nasi. Lipat bentuk kotak.

- Nasi goreng putih

Nasi goreng putih (Sajian Sedap)

Waktu: 30 Menit

Sajian: 4 Porsi

Bahan:

-750 gram nasi putih

-50 gram teri nasi, digoreng

-3 siung bawang putih, dicincang halus

-5 buah bakso ikan, diiris-iris

-2 butir telur

-2 sendok teh kecap ikan

-1/2 sendok teh garam

-1/2 sendok teh merica bubuk

-1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk

-1 batang daun bawang, diiris-iris

-2 sendok makan minyak untuk menumis

Baca: 7 Makanan Penurun Kolestrol, Cocok Dihidangkan Usai Santap Makanan Bersantan

Baca: 6 Ramuan Alami Atasi Kolesterol Naik Setelah Santap Kuliner Bersantan Kala Lebaran

Bahan acar:

-1 buah ketimun, dikupas, dibuang biji, dipotong kotak

-1 buah wortel, dipotong kotak

-50 gram bawang merah, dikupas, dipotong 4 bagian

-25 gram cabai rawit hijau utuh

-1/2 sendok teh garam

-1 sendok makan gula pasir

-2 sendok makan cuka

Bahan pelengkap:

-2 sendok makan bawang putih goreng, diremahkan

-4 buah kerupuk udang goreng

Cara membuat nasi goreng putih:

1. Acar, aduk rata semua bahan acar diamkan 1 jam dalam lemari es hingga meresap. Sisihkan.

2. Panaskan minyak. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bakso. Aduk sampai berubah warna.

3. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir. Tambahkan nasi putih. Aduk rata.

4. Masukkan kecap ikan, garam, merica bubuk, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata. Masak sampai matang.

5. Masukkan teri goreng dan daun bawang. Aduk rata.

6. Sajikan bersama acar dan pelengkap.

(Tribunnews.com/Miftah/Sajiansedap.grid.id)

 
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini